© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN REKOMENDASI KARYAWAN HONORER MENJADI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LPP RRI YOGYAKARTA
Penulis
SYARA OKTAVIANA
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
RRI sebagai lembaga yang bergerak dalam bidang pelayanan masyarakat dalam hal ini mengenai penyiaran mempunyai beberapa seksi yang saling bekerja sama dalam pelayanannya. Penyaringan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di LPP RRI Yogyakarta sebelumnya diadakan pengangkatan karyawan honorer yang kemudian setelah dilakukan penilaian mengenai kelayakan menjadi CPNS, karyawan honorer tersebut kemudian akan diikut sertakan untuk melaksanakan tes PNS. Pegawai merupakan suatu bagian terpenting dalam suatu lembaga pemerintahan. Tanpa adanya pegawai yang kompeten dalam melaksanakan suatu tugas yang diberikan oleh pimpinan, maka pekerjaan akan terhambat dan tidak dapat berjalan dengan baik. Dengan menggunakan komputer sebagai alat bantu dalam pengolahan data, maka komputer merupakan sarana yang tepat untuk membantu mengolah data-data yang bersifat rutin. Sistem Pendukung Keputusan (SPK) merupakan sebuah sistem yang dimaksudkan untuk mendukung para pengambil keputusan manajerial dalam situasi keputusan semiterstruktur. Basis data (database) merupakan kumpulan data yang saling terkait yang diorganisasi untuk memenuhi kebutuhan dan struktur sebuah organisasi. Software yang digunakan dalam program ini adalah Borland Delphi 7, dengan Database Microsoft Access 2003. Program aplikasi ini dapat dikembangkan menjadi program aplikasi yang lebih spesifik lagi untuk membantu memecahkan masalah yang lain. Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, CPNS


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : SYARA OKTAVIANA
NIM : 04030035
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024