© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PERANCANGAN DAN ANALISA SISTEM APLIKASI BERBASIS WEB UNTUK KONVERSI BAHASA BATAK TOBA - INDONESIA DAN INDONESIA – BATAK TOBA
Penulis
DORA ASTINA PURBA
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
Manusia terdiri dari berbagai ragam suku dan bangsa maka beragam atau bermacam juga jenis dialek bahasa sehingga kadang kala ada satu suku atau bangsa yang sulit berkomunikasi dengan bangsa atau suku lain. Maka bahasa sangat memegang peranan penting dalam berkomunikasi terutama diluar komunitas. Bahasa Batak merupakan salah satu warisan luhur budaya bangsa Indonesia, yang memiliki nilai sastra dan berfungsi sebagai media komunikasi juga dapat menambah nilai keragaman kebudayaan di Indonesia sebagai suatu negara kepulauan yang memiliki berbagai etnik suku dan keunikan budaya. Bahasa Batak digunakan oleh masyarakat di pulau Sumatera khususnya Sumatera Utara. Kendala komunikasi yang kadang terjadi dan tanpa disadari telah sedikit menghambat untuk berinteraksi serta berkomunikasi dengan suku dari daerah lain. Disamping itu juga sering terjadi kesalahan dalam proses penerjemahan, dalam hal ini khususnya adalah penerjemahan kata dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Batak, khususnya bahasa Batak Toba. Sistem pengolahan data merupakan satu kesatuan komponen yang saling berhubungan didalam mengolah data yang merupakan fakta tentang sesuatu di dunia nyata yang dapat direkam dan disimpan pada media komputer. Didalam sistem pengolahan data konversi bahasa menyangkut usaha penyampaian pesan dari suatu bahasa ke dalam bahasa lain, yaitu antara Bahasa Batak Toba – Indonesia dan Indonesia – Batak Toba. Dalam penterjemahan penyampaian pesan tersebut penerjemah tidak saja mempertimbangkan bentuk bahasa sumber maupun bahasa penerima pesan, serta menjelaskan arti kata tetapi penerjemah juga harus menyampaikan apa yang dimaksud dengan rangkaian kata yang ada dari sisi tata bahasa maupun tujuan dan latar belakang (konteks) dari terjemahan tersebut.Aplikasi sistem pengolahan data konversi ini dibuat berbasis wesite yang dapat di akses oleh user (pengguna) secara online menggunakan media elektronik, yaitu internet. Kata Kunci : Sistem Pengolahan Data, Konversi, Berbasis Web, Bahasa Batak


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : DORA ASTINA PURBA
NIM : 05030015
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024