© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PERANCANGAN TURBIN CROSSFLOW SEBAGAI PEMBANGKIT LISTRIK PIKOHIDRO
Penulis
WAHID WAHIDIN
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
Cadangan energi di Indonesia makin lama makin menipis, oleh karena itu kita harus menggunakannya secara efisien dan harus memanfaatkan sumber energi terbarukan. Potensi energi terbarukan di Indonesia sangatlah besar, salah satunya adalah tenaga air. Indonesia memiliki memiliki banyak saluran irigasi, kita harus mendesain turbin air untuk digunakan pada saluran irigasi. Daya mekanik yang dihasilkan oleh turbin, ditentukan oleh Head , debit air dan kecepatan putar turbin. Daya mekanik dapat diubah ke daya listrik dengan menggunakan generator. Untuk membangun sistem pembangkit listrik tenaga air dapat digunakan motor DC sebagai generator. Dengan turbin berputar dengan kecepatan lambat dan dibutuhkan putaran generator yang tinggi (1500 rpm), maka diperlukan Transmisi. Berdasarkan pengukuran pada head 2,5 meter dan dan debit air 0,05 m3/s pada saluran irigasi, maka potensi daya terbangkitkan pada saluran primer sebesar 1273 watt. Dari potensi daya tersebut di atas, dihasilkan Efisiensi turbin 45 %, efisiensi total 34 %, efisiensi transmisi 83 %, dengan asumsi efisiensi hidrolik 95 % dan efisiensi generator 90 %. Daya yang dihasilkan adalah 400 watt. Kata kunci : tenaga air,daya mekanik, pembangkit listrik, transmisi


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : WAHID WAHIDIN
NIM : 07040026
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024