ABSTRAK :
Adanya android sebagai teknologi smartphone yang open source, user bisa
memanfaatkan layanan Google map yang terdapat pada aplikasi untuk
membangun layanan aplikasi. Direction API dapat memanfaatkan HTTP untuk
menentukan arah antar lokasi dangan tujuan, jarak tempuh dan rute jalan yang
bisa dilalui baik sebagai string teks atau sebagai lintang atau bujur yang bisa
diimplementasikan melalui Google map.
Pemanfaatan direction API pada layanan Google map ini, bisa
dimanfaatkan untuk membangun layanan aplikasi pencarian rumah ibadah. Selain
mengetahui secara umum rumah ibadah yang ada di sekitar wilayah Kotamadya
Yogyakarta, dalam hal pencarian rumah ibadah, penentuan jalur terpendek sangat
diperlukan karena di dalam kehidupan kita sering melakukan perjalanan dari satu
tempat ke tempat yang lain dengan mempertimbangkan efisiensi waktu, jarak
tempuh dan biaya.
Pencarian rumah ibadah yang terdapat pada aplikasi, dapat diujikan
dengan berbagai provider melalui layanan internet dan kekuatan sinyal GPS yang
cukup optimal untuk mendapatkan jarak terpendek dengan hasil direction pada
map dengan persentase keakuratan jarak tempuh rata-rata antara Google pada map
dengan jarak sebenarnya 99 %.
Kata kunci : HTTP, Google map, Direction API, GPS.
|