© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

RANCANG BANGUN E-LEARNING UNTUK KOMPONEN PESAWAT TERBANG (STUDI KASUS DI STTA YOGYAKARTA)
Penulis
GILANG WIRATMAJA
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
Pada saat ini kebutuhan untuk mengembangkan sistem pendidikan dirasakan makin mendesak untuk dilakukan. Berbagai konsep dan teknik baru dalam belajar-mengajar telah banyak dikembangkan untuk menggantikan metode pengajaran konvensional yang hanya mengandalkan pada metode pengajaran di kelas. Hal ini disebabkan karena ditemukannya jaringan komputer global (Internet). Salah satu metode pengajaran yang sedang berkembang di masa sekarang adalah e-learning. E-learning dapat membantu para pengajar dalam memberikan bahan ajar tanpa harus berada di kelas dengan menggunakan internet, hal ini dapat memaksimalkan waktu pembelajaran di kelas yang terbatas. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah studi pustaka, sedangkan tahap pengembangan sistem menggunakan metode rekayasa web (web engineering). Untuk merancang aplikasi ini digunakan beberapa tahapan mulai dari perancangan diagram alir data, flowchart system, DFD, perancangan tabel, relasi antar tabel, dan perancangan antar muka. Setelah aplikasi e-learning ini selesai dibuat dan diujikan kepada 30 responden melalui hasil kuesioner maka didapat hasil bahwa aplikasi ini mempermudah aktifitas pembelajaran antara dosen dan mahasiswa sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran. Hasil signifikan dari uji pengguna oleh 30 responden adalah aplikasi e-learning ini mudah digunakan, stabil dan lancar. Interaktifitas pembelajaran melalui sistem e-learning ini dapat membantu penguasaan elearning. Kata Kunci : E-Learning, Internet, Sistem Pendidikan.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : GILANG WIRATMAJA
NIM : 10030069
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024