ABSTRAK :
Posisi kincir air sejajar dengan sumber air, sehingga tidak mempunyai
head dan energi potensial untuk memutar kincir ( ) maka dibutuhkan suatu
alat konversi energi untuk menaikkan air agar mempunyai energi potensial
( ) untuk dapat memutar kincir air yaitu pompa, yang prinsip kerja pompa
adalah mengubah energi mekanik menjadi energi potensial.
Prinsip kerja miniatur pembangkit listrik tenaga mikro hidro adalah suatu
alat yang input kerjanya adalah energi potensial didapat dengan menaikkan air
dari penampungan bawah ke penampungan atas menggunakan pompa air,
dikonversikan menjadi energi gerak ( energi kinetik ) dengan menggunakan kincir
air, mempunyai hasil keluaran berupa listrik dari generator.
Dari pengujian dapat disimpulkan bahwa debit air berbanding terbalik
dengan suction head ( Hs ), semakin panjang pipa hisap semakin kecil kapasitas
air yang dapat dinaikkan, dan berbanding lurus dengan pipa tekan ( Hd )
semakin pendek pipa tekan semakin besar kapasitas air yang dapat dinaikkan
oleh pompa.
Kata kunci : pompa air, kincir air, energi potensial, energi kinetik, pipa hisap
dan pipa tekan.
|