© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

Komposit Sandwich Core Foam
Penulis
MUSHLICH
Pembimbing : Ir Djarot Wahju S, MT - Hendrix NF, ST., MT

ABSTRAK :
Indonesia terkenal sebagai negara yang kaya dengan potensi sumberdaya alamnya terutama energi, baik yang berasal dari hasil tambang, air dan udara. Kincir angin termasuk teknologi yang ramah lingkungan, murah dan sederhana dalam pembuatannya. Desain struktur bilah yang baik adalah bilah yang mampu menunjang pengoperasian turbin angin sesuai dengan yang diharapkan. Dalam pembuatan tugas akhir ini penulis akan menganalisa perbandingan tegangan yang terjadi pada bilah turbin komposit sandwich core foam dan hollow (tanpa foam). Margin of safety (MS) merupakan komponen yang digunakan sebagai parameter kekuatan struktur. Pemodelan dan analisis nilai tegangan dilakukan dengan menggunakan software MSC Patran/Nastran 2005. Beban yang digunakan adalah beban aerodinamika (pressure) dan inersia. Setelah dimodelkan dan dianalisis menggunakan software MSC Patran/Nastran 2005, penulis mendapatkan hasil tegangan tekan dan tarik maksimum komposit sandwich core foam 6.45 MPa dan 5.28 MPa, lebih kecil daripada komposit hollow 7.02 Mpa dan 5.74 Mpa. Maka bilah turbin angin komposit sandwich core foam lebih bagus dibandingkan bilah turbin angin komposit yang hollow (tanpa foam). Margin of safety (MS) yang terjadi pada bilah turbin angin dengan masing-masing kasus pembebanan bernilai positif yang berarti bahwa struktur dan desain tersebut aman ketika mengalami pembebanan aerodinamika (pressure) dan inersia. Kata kunci : komposit, tegangan, MSC Patran/Nastran.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUSHLICH
NIM : 09050150
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024