© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PERBANDINGAN PENGENDALIAN PERSEDIAAN ENGINE OIL PADA PT XYZ DENGAN MENGGUNAKAN EOQ PROBABILISTIK DAN MIN-MAX
Penulis
YOHANES NATALIUS
Pembimbing : Uyuunul Mauidzoh, S.T., M.T - Esa Rengganis. S.T.,M.T

ABSTRAK :
Shortage dan Overstock merupakan masalah-masalah utama dalam melakukan pengendalian persediaaan suatu inventory. Hal tersebut dapat terjadi karena adanya ketidakpastian antara jumlah material dan kebutuhan material sehingga terkadang terjadi kendala dalam melakukan penyetokan persediaan yang mengakibatkan ketidakefisiensian biaya inventori. Oleh sebab itu diperlukan sebuah tools yang dapat mencari jumlah material yang optimum untuk mengendalikan persediaan. Tujuan dari dilakukannya penelitian ini adalah untuk meneliti tools tersebut yang cocok untuk ditetapkan untuk mengendalikan persediaan Engine Oil di perusahaan PT XYZ. Dalam penelitian ini, metode Forecasting digunakan untuk melakukan peramalan permintaan Engine Oil periode satu tahun berikutnya kemudian metode EOQ Probabilistik dan Min-max digunakan untuk melakukan pengendalian perseidaan. Hasil penelitian mendapatkan bahwa metode additive decomposition merupakan metode peramalan paling optimal untuk meramalkan data permintaan PT XYZ yang memiliki tipe seasonal karena memiliki nilai eror paling kecil. Dengan menggunakan metode EOQ Probabilistik didapatkan jumlah optimum pemesanan material Engine Oil sebesar 1817 Quart dengan frekuensi pemesanan sebanyak 6 kali dalam setahun, kemudian Safety stock sebanyak 415 Quart, dan ROP sebesar 1154 Quart sehingga Total cost yang dikeluarkan adalah Rp 32.156.800. Sementara, dengan metode Min-max jumlah optimum pemesanan adalah 669 dengan frekuensi pemesanan sebanyak 17 kali dan ROP sebesar 1084 Quarts sehingga total cost yang dikeluarkan adalah Rp 35.121.350. Dari hasil analisa penelitian diketahui bahwa metode EOQ Probabilistik memiliki Total cost yang lebih kecil dari metode Min-max dengan biaya total adalah Rp 2.964.000.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : YOHANES NATALIUS
NIM : 20020029
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024