© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS KARAKTERISTIK AERODINAMIKA AIRFOIL NACA 4412 DENGAN PENAMBAHAN BASED GURNEY FLAP PADA VARIASI SUDUT SERANG DENGAN METODE COMPUTATIONAL FLUID DYNAMIC
Penulis
IHSAN BINTANG FAHREZI
Pembimbing : Dedet Hermawan S., S.T., M.T - Benedictus Mardwianta, S.T., M.T.

ABSTRAK :
Bentuk airfoil yang memiliki variasi panjang pada gurney flap yang masih dipelajari untuk meningkatkan performa aerodinamis. Pesawat dengan daya angkat yang lebih besar dapat mengangkut muatan yang lebih besar dan jarak lepas landas yang lebih pendek. Salah satunya adalah untuk mempelajari karakteristik aerodinamika airfoil NACA 4412 dengan variasi AoA base gurney flap melalui metode simulasi ansys fluent yang digunakan. Dari simulasi yang dilakukan pada penelitian ini, bahwa dengan based gurney flap pada airfoil dapat mempengaruhi besarnya nilai lift coefficient (𝐢𝐿) dan drag coefficient (𝐢𝐷). Semakin panjang gurney flap yang digunakan maka semakin besar juga nilai lift coefficient (𝐢𝐿) yang dihasilkan hingga titik maksimum. Sedangkan drag coeffiecient (𝐢𝐷) pada airfoil akan semakin besar nilainya seiring dengan semakin besarnya panjang gurney flap. Pada penelitian ini, nilai 𝐢𝐿 tertinggi dihasilkan oleh sudut serang 120 , dimana sebenarnya pada gurney flap yang diteliti ini tidak memiliki banyak perbedaan yang signifikan namun untuk hasil yang maksimum ada pada sudut serang 12o . Dapat diketahui bahwa airfoil NACA 4412 menghasilkan nilai 𝐢𝐿 / 𝐢𝐷 terbesar pada saat sudut serang 160 . Nilai 𝐢𝐿 / 𝐢𝐷 menunjukkan performa suatu airfoil. Semakin besar nilai 𝐢𝐿 / 𝐢𝐷 dari suatu airfoil, maka performa airfoil tersebut juga semakin baik.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : IHSAN BINTANG FAHREZI
NIM : 20040019
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024