© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS KARAKTERISTIK DINAMIK PADA WING BOX PESAWAT CN-235
Penulis
ABDUL HAMID
Pembimbing : Djarot W&iu Santoso, MT - Ir. Agus Subagiq M.T

ABSTRAK :
Masalah utama pada struktur pesawat terbang dalam perkembangannya berada pada kekuatan. Dalam hal ini wing (sayap) sebagai komponen utama yang memikul berat badan pesawat harus mempunyai kekuatan dan design yang bagus dan tahan terhadap berbagai kondisi. Pemodelan dan analisis dinamik dilakukan dengan menggunakan software CATIA V5R20. Metode analisis dinamik yang digunakan adalah dengan menentukan karakteristik dinamik wing box dengan menentukan frekuensi natural yang memanfaatkan tools pada software. Dilanjutkan dengan menentukan respons getaran paksa domain frekuensi dan domain waktu. Dari analisis dengan CATIA diperoleh sepuluh modus getar frekuensi natural dan mode shape wing box. Dimana frekuensi natural wing box ketujuh dengan nilai 30.9144 Hz. Untuk menentukan karakteristik dinamik, dilakukan perhitungan berdasarkan repons frekuensi dan respone waktu. Dalam domain frekuensi perhitungan dilakukan dengan rasio frekuensi 5.0 diperoleh nilai yang lebih besar pada lateral axis dengan nilai maksimum displacement, dan velocity, masing-masing adalah 0.0002132 meter, dan 0.041412 m/s pada rasio frekuensi 30.9144 Hz dan acceleration pada frekuensi 123.66Hz sebesar 10.299m/s2. Untuk domain waktu dalam rentang waktu 5 detik, diperoleh respons displacement terbesar pada 0.2 detik dengan nilai 0.000104 m. Sedangkan untuk velocity dan acceleration terjadi nilai maksimum pada 0.8 dan 0.2 detik dengan hasil masing-masing 0.00160 m/s dan 1.421 m/s2. Kata kunci : wing box, CATIA V5R20, Analisis Karakteristik Dinamik.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ABDUL HAMID
NIM : 09150147
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024