ANALISIS KAPASITAS RUNWAY BANDAR UDARA
INTERNASIONAL HANG NADIM BATAM PADA
SAAT PEAK HOUR
|
Penulis LUTHIA NABILA
Pembimbing : Gunawan, S.T., M.T. - Sri Mulyani, S.T., M.Eng.
|
ABSTRAK :
Runway merupakan salah satu komponen terpenting dalam suatu sistem di bandara
karena runway merupakan tempat beroperasinya pesawat udara melakukan lepas landas
maupun mendarat. Efisiensi kinerja runway pada bandara dilihat dari berbagai macam faktor
pengoperasian yang ada seperti teknologi yang dipakai dan lain lain. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui kapasitas tingkat pelayanan yang berada di runway Bandara Internasional
Hang Nadim Batam. Dalam penelitian ini, rencana penelitian yang akan digunakan adalah
kuantitatif dan DORATASK. Metode doratask memiliki beberapa tahapan untuk mendapatkan
nilai total kapasitas runway. Data yang diamati berupa bentuk angka yang nanti hasil dari
penelitian ini juga berupa angka. Berdasarkan perhitungan, waktu yang dibutuhkan untuk
melewati landasan pacu (Runway Occupancy Time) adalah 100,556 detik untuk runway 22 dan
97,084 detik untuk runway 04. Berdasar perhitungan menggunakan metode DORATASK,
kapasitas runway Bandara Internasional Hang Nadim Batam adalah 22 pergerakan per jam
untuk DCR 100%. Untuk publikasi dan kebutuhan operasional, nilai kapasitas dapat
disesuaikan dengan persentase 80% hingga 90% dari DCR yang diperoleh.
|
Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
|
|
Penulis |
: LUTHIA NABILA |
|
NIM |
: 20050039 |
|
Foto |
: |
|
File |
: [ Baca file skripsi ]
|