© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH WAKTU PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG PADA MASA PENERAPAN PM 178 TAHUN 2015 DAN PM 41 TAHUN 2023 DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL YOGYAKARTA
Penulis
PUTERY KARTINI SYAMSUDDIN
Pembimbing : Gunawan, S.T., M.T. - Fajar Khanif Rahmawati, S.T., M.M.

ABSTRAK :
Penelitian ini berfokus pada pengaruh waktu pelayanan terhadap kepuasan penumpang di Bandar Udara Internasional Yogyakarta pada dua masa penerapan regulasi yakni, Peraturan Menteri 178 Tahun 2015 dan Peraturan Menteri 41 Tahun 2023. Latar belakang penelitian menyoroti terkait penghapusan standar waktu pelayanan pada regulasi penyedia jasa kebandarudaraan yang baru yakni, Peraturan Menteri 41 Tahun 2023 yang disahkan pada 01 Agustus 2023. Dengan menggunakan metode penelitian survei berupa kuesioner dan wawancara, penelitian ini bertujuan melihat bagaimana pengaruh waktu pelayanan terhadap kepuasan penumpang dari kedua masa penerapan regulasi tersebut dengan melakukan pengelolaan 175 data sampel penelitian menggunakan teknik uji korelasi, koefisien determinasi, regresi linier sederhana, uji t dan uji independent sample t-test. Selanjutnya dilakukan analisis hasil penelitian dengan memadukan hasil pengelolaan data dan hasil wawancara penelitian ini. Analisis hasil penelitian menunjukan bahwa waktu pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan penumpang dan kepuasan penumpang terkait waktu pelayanan mengalami peningkatan pada masa penerapan Peraturan Menteri 41 Tahun 2023. Hal tersebut disebabkan oleh pemberlakukan sistem bisnis berupa Service Level Agreement dan Kontrak Kerja antara PT Angkasa Pura I KC Bandar Udara Internasional Yogyakarta dengan pihak Airline dan Ground Handling


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : PUTERY KARTINI SYAMSUDDIN
NIM : 20050056
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024