© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

Design Low Pass Filter Butterworth Orde 4 dan Oscillator pada Frequency Divison Multiplexing (FDM)
Penulis
OLGA DAPOLA PUTRI SION HUTAGAOL
Pembimbing : Denny Dermawan, S. T., M. Eng - Nurcahyani Dewi R., S.Far., M.T

ABSTRAK :
Pesatnya perkembangan teknologi komunikasi telah meningkatkan tuntutan akan peningkatan kapasitas dan efisiensi transmisi data melalui saluran komunikasi yang terbatas. Teknik FDM menjadi salah satu solusi yang paling umum digunakan untuk mengatasi batasan-batasan dalam transmisi data melalui saluran terbatas. Dalam implementasi sistem FDM, diperlukan unit-unit sebagai berikut : Lowpass 4 kHz, Oscillator, Balance Modulator, LSB Filter, Summing Circuit dan Channel Group Filter. Pada penelitian ini akan merancang Lowpass Filter 4 kHz dan rangkaian Oscillator yang berfungsi sebagai penyaring sistem audio dan pembawa frekuensi untuk menentukan Channel komunikasi dengan menggunakan software Ni Multisim. Channel komunikasi ada 3 Channel sehingga diperlukan 3 buah Oscillator pembawa pada frekuensi : 100 kHz, 300 kHz dan 500 kHz dan 3 buah LPF 4 kHz. Hasil dari penelitian pada perancangan LPF 4 kHz dibuat dengan menggunakan orde 4 dengan gain sebesar 2.515 dan pada fekuensi Cutoff 4 kHz mendapatkan gain total sebesar 2.04 dB dengan presentase kesalahan menunjukkan sebesar 3,553 % sedangkan perancangan Oscillator menggunakan Oscillator Colpitts dimana hasil penelitian pada frekuensi osilasi 100 kHz Channel 1 menghasilkan keluaran frekuensi osilasi simulasi sebesar 96.389 kHz dengan menunjukkan faktor kesalahan sebesar 3,611 %, hasil penelitian pada frekuensi osilasi 300 kHz Channel 2 menghasilkan keluaran frekuensi osilasi simulasi sebesar 290.092 kHz dengan menunjukkan faktor kesalahan sebesar 3,302 % dan hasil penelitian pada frekuensi osilasi 500 kHz Channel 3 menghasilkan keluaran frekuensi osilasi simulasi sebesar 485.236 kHz dengan menunjukkan faktor kesalahan sebesar 2,952 %. Kata Kunci : frequency division multiplexing (FDM), Low pass Filter, Butterworth, Oscillator Colpitts


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : OLGA DAPOLA PUTRI SION HUTAGAOL
NIM : 19010012
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024