© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH PROSENTASE VOLUME ABU VULKANIK TERHADAP KEKUATAN IMPAK DAN TARIK KOMPOSIT EPOKSI SERAT RAMI
Penulis
MUHAMMAD NIZAM AHDA
Pembimbing : Ir. Sudarmanto, MT - Henny Pratiwi, ST., M.Eng

ABSTRAK :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan fly ash (abu vulkanik) Gunung Kelud yang sampai ke Yogyakarta terhadap kekuatan tarik dan kekuatan impak dari komposit epoksi serat rami. Matriks yang digunakan adalah Epoxy Resin Bakelite EPR 174 dan Epoxy Hardener V-140 dengan perbandingan 2:1. Metode pembuatan sampel uji komposit lamina dengan cara hand lay up terhadap serat rami jenis woven pada suhu kamar. Sebelum digunakan untuk bahan tambah penguat, fly ash diayak dengan ukuran 50 mesh untuk mendapatkan partikel yang seragam. Selanjutnya epoksi dicampur fly ash dengan variasi 0%, 5%, 10%, 15%, dan 20% fraksi volume abu diaduk selama 10 menit. Fokus penelitian adalah pengujian komposit lamina serat rami epoksi mengacu standar American Society for Testing Material (ASTM) D 638-02 untuk pengujian tarik dan ASTM D 5942-96 untuk pengujian impak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi kenaikan kekuatan tarik seiring bertambahnya fraksi volume fly ash (abu vulkanik), tetapi mengalami penurunan pada fraksi volume diatas 15% . Kekuatan tarik tertinggi pada fraksi volume 15% yaitu 32,39 MPa, sedangkan kekuatan tarik terendah pada fraksi volume 5% sebesar 28,516 MPa. Seperti halnya pengujian tarik, pengujian impak menunjukkan kekuatan impak optimum terjadi pada fraksi volume fly ash (abu vulkanik) 15% sebesar 0,0543 J/mm2, sedangkan kekuatan impak terkecil pada fraksi volume fly ash (abu vulkanik) 5% sebesar 0,0463 J/mm2 . Seiring bertambahnya fly ash (abu vulkanik) mengalami penurunan kekuatan impak diatas fraksi volume fly ash (abu vulkanik) 15%. Analisis dilengkapi dengan hasil pengamatan menggunakan Scanning Electron Microscope (SEM). Pada hasil pengamatan terdapat, Fiber Pull Out, Crack Deflection,Void dan Aglomerasi pada struktur patahan komposit. Kata kunci : epoksi, serat rami (woven) ,fly ash (abu vulkanik), kekuatan tarik dan kekuatan impak, struktur morfologi. xiv


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD NIZAM AHDA
NIM : 10040027
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024