© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

DESAIN DAN ANALISIS SUMMING CIRCUIT CHANNEL DAN GROUP FILTER PADA FREQUENCY DIVISION MULTIPLEXING
Penulis
RAFIF RAFI MUZAKKI WIDODO
Pembimbing : Ndaru Atmi Purnami, S.Si., M.Sc. - Rindu Alriavindra Funny, S.Pd., M.Sc

ABSTRAK :
Dalam era modern yang ditandai oleh perkembangan teknologi komunikasi yang pesat, pemrosesan sinyal audio memiliki peran yang semakin penting. Terdapat banyak teknik dalam pemrosesan audio seperti transmisi data, sistem komunikasi nirkabel, pemrosesan audio tingkat tinggi, dan banyak lagi. Pada penelitian ini, teknik Multiplexing menjadi metode yang diangkat sebagai bahan penelitian untuk mengatasi kompleksitas spektrum sinyal yang saling tumpang tindih. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah sistem penggabungan sinyal menggunakan metode Frequency Division Multiplexing. Fokus utama penelitian ini adalah pada perancangan dua komponen kunci: Summing Circuit dan channel group filter. Dalam perancangan Summing Circuit, operasi op amp digunakan sebagai alat penggabungan sinyal dari tiga channel yang berbeda, menggunakan op amp jenis LMH6730. Di sisi lain, perancangan Channel Group Filter menggunakan filter bandpass dengan orde 4 untuk memproses frekuensi dengan rentang passband pada 96kHz – 500kHz. Dengan menggabungkan tiga channel ini, sistem ini mampu membentuk sebuah bandwidth sebesar 400 kHz, yang memungkinkan transmisi dan pemrosesan sinyal baik dalam aplikasi komunikasi yang memerlukan spektrum frekuensi yang luas. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam mengatasi tantangan penggabungan sinyal pada spektrum frekuensi yang beragam, dengan potensi untuk mendorong kemajuan teknologi komunikasi dan pemrosesan sinyal di masa depan Kata Kunci : Multiplexing, frequency division multiplexing (FDM), summing circuit, bandpass filter orde 4


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : RAFIF RAFI MUZAKKI WIDODO
NIM : 19010007
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024