RANCANG BANGUN ALAT PENGHITUNG JUMLAH
PENGUNJUNG DI TOKO LUWES DENGAN SENSOR
HC-SR04 BERBASIS ARDUINO UNO ATMEGA328 |
Penulis FIONA OKTAVIANI
Pembimbing : Freddy Kurniawan, S.T., M.T. - Ndaru Atmi Purnami, S.Si.,M.Sc.
|
ABSTRAK :
Latar Belakang dari pembuatan rancang bangun ini adalah memudahkan
penghitungan pengunjung dalam ruangan. Rancang bangun ini dapat digunakan
dalam pabrik ataupun dalam tempat hiburan. Tujuan tugas akhir ini adalah untuk
mempermudah user atau pengguna penghitung jumlah pengunjung di suatu area
atau ruangan. Menghitung jumlah pengunjung dapat memberikan sebuah informasi
pengelola untuk dapat mengoptimalkan tempat dan mengevaluasi daya tarik pada
beberapa area arae keramaian. Pengelola area dapat menganalisis serta
memonitoring keadaan pusat keramaian tersebut. Masalah lain dalam tugas akhir
ini adalah wabah penyakit Covid-19 yang sedang melanda seluruh dunia terutama
pada negara Indonesia sehingga meningkat pesat korban yang tertular virus
tersebut. Dari semua permasalahan di atas, diperlukan sebuah sistem otomatis yang
digunakan untuk menghitung jumlah orang yang melewati pintu. Dalam tugas akhir
ini, parameter yang digunakan adalah deteksi objek yang lewat. Alat ini akan
menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04 untuk menghitung jumlah orang yang
melewati sensor ultrasonik pada pintu tersebut. Didalam sistem tersebut
menggunakan mikrokontroler Ardino Uno yang digunakan untuk menggontrol
sistem dan output akan ditampilkan di LCD 16 × 2. Berdasarkan hasil pengujian
maka didapatkan rancang bangun alat penghitung jumlah pengunjung ini berhasil
memindai objek dengan jarak maksimal 50 cm. Melalui peringatan buzzer pada
perangkat ini dapat mengontrol jumlah kepadatan pengunjung yang masuk ke
dalam ruangan. Dalam tugas akhir ini menggunakan pintu dengan ukuran lebar 80
cm dan tinggi 180 cm. Hasil pengujian akurasi didapat sebesar 99%.
Kata kunci: Sensor Ultrasonic HC-SR04, Arduino uno
|
Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
|
|
Penulis |
: FIONA OKTAVIANI |
|
NIM |
: 18010014 |
|
Foto |
: |
|
File |
: [ Baca file skripsi ]
|