© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PENILAIAN KINERJA SUPPLIER SUSU SAPI MURNI DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (STUDI KASUS: KOPERASI UNIT DESA KECAMATAN MUSUK KABUPATEN BOYOLALI – JAWA TENGAH)
Penulis
GALEH WASKITO AJI
Pembimbing : Uyuunul Mauidzhoh, S.T., M.T. - Yasrin Zabidi, S.T., M.T.

ABSTRAK :
KUD Kecamatan Musuk sebagai tempat penampungan susu sapi murni di Kecamatan Musuk harus memperhatikan kualitas susu agar konsumen tetap mengonsumsi susu sapi murni dari KUD Kecamatan Musuk. Sebagai salah satu contoh pernah ditemukan susu sapi dari petani yang ada campuran air. Selain itu, jarak pengambilan susu antara Pos yang lumayan jauh, ditambah dengan jumlah susu sapi yang terkadang juga tidak banyak, ini menjadi bahan pertimbangan melihat harga bahan bakar minyak (BBM) untuk mobil KUD yang digunakan sebagai pengambilan susu antara Pos yang terus mengalami kenaikan harga. Memilih supplier (pemasok) susu sapi merupakan langkah strategi bagi KUD Kecamatan Musuk dalam menjaga kualitas susu jangka Panjang. Dengan demikian perlunya dilakukan analisis supplier (pemasok) susu sapi atau petani susu sapi berdasarkan kriteria yang ditentukan. Kriteria yang digunakan dalam pemilihan supplier susu meliputi kualitas susu, jarak lokasi pos, jumlah susu, dan ketepatan penyediaan susu. Kemudian dilakukan analisisi dengan metode analytical hierarcy proses (AHP), AHP merupakan salah satu metode untuk membantu pengambil keputusan dalam mengambil keputusan sesuai dengan criteria atau syarat yang telah ditentukan. Hasil analisis data Supplier (pemasok) susu sapi murni Koperasi Unit Desa (KUD) Kecamatan Musuk Kabupaten Boyolali yang berada diurutan teratas sampai dengan terendah meliputi Pos 2 Banyusri dengan presentase 24,2%, Pos 6 Tagung dengan presentase 21,4%, Pos 5 Tagung dengan presentase 19,6%, Pos 4 Jenowo dengan presentase 17,7%, Pos 1 Mbangrowo dengan presentase 11,2%, dan Pos 3 Menis dengan presentase 5,9%. Usulan perbaikan yang dilakukan oleh KUD Kecamatan Musuk Kabupaten Boyolali terhadap supplier (pemasok) susu sapi murni yang memiliki nilai terendah, diantaranya menegur secara langsung kepada petani di pos 3 agar kualitas susu sapi yang dihasilkan memenuhi kriteria, Kata Kunci: Kriteria, Pemasok, dan Analytical Hierarcy Proses


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : GALEH WASKITO AJI
NIM : 17020029
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024