© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN JENIS INVESTASI HEWAN TERNAK SAPI MENGGUNAKAN METODE PERBANDINGAN EKSPONENSIAL
Penulis
IMELDA SCHOLASTIKA UBAS
Pembimbing : Anggraini K, S.Kom.,M.Cs - Astika Ayuningtyas, S.Kom.,M.Cs

ABSTRAK :
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN JENIS INVESTASI HEWAN TERNAK SAPI MENGGUNAKAN METODE PERBANDINGAN EKSPONENSIAL Oleh Imelda Scholastika Ubas 15030059 INTISARI Sistem pendukung keputusan berkembang seiring dengan perkembangan teknologi yang mendukung komputerisasi dalam pengambilan keputusan. Banyak permasalahan yang harus diputuskan dengan melihat beberapa kriteria dalam pengambilan keputusan, sehingga yang dihasilkan adalah alternatif terbaik. Begitu juga dengan pengambilan keputusan jenis investasi. Metode perbandingan eksponensial merupakan salah satu metode yang dapat digunakan dalam pengukuran pemilihan jenis invetasi hewan ternak sapi karena metode ini dapat menentukan urutan prioritas alternatif-alternatif keputusan dengan kriteria jamak. Metode ini juga mempunyai keuntungan dalam mengurangi bias yang mungkin terjadi dalam analisis. Pada pengujian fungsionalitas sistem, menunjukan bahwa sistem berfungsi sesuai dengan perancangan. Pengujian perhitungan menggunakan metode perbandingan eksponensial (MPE) dengan hasil perhitungan alternatif Sapi Limousin sebagai peringkat 1 dengan total nilai akhir 300 dan jumlah sapi yang didapat sebanyak 1 ekor. Dengan membandingkan perhitungan manual dan perhitungan pada website, menunjukan bahwa hasil perhitungannya sama. Sehingga dapat disimpulkan bahwa metode perbandingan eksponensial dapat diterapkan pada aplikasi sistem pendukung keputusan untuk menentukan jenis investasi hewan ternak terbaik di kelompok Tani Ternak Catur Andini. Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Investasi, Metode Perbandingan Eksponensial (MPE)


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : IMELDA SCHOLASTIKA UBAS
NIM : 15030059
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024