© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS SISTEM PENGENAL SUARA SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN SPEKTOGRAM
Penulis
NUR ALIFAH SALMIATI MUSA
Pembimbing : Ir. Bambang Sudibya, M.T. - Lasmadi, S.T., M.Eng.

ABSTRAK :
ABSTRAK ANALISIS SISTEM PENGENAL SUARA SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN SPEKTOGRAM Oleh: Nur Alifah Salmiati Musa NIM : 18010016 Program Studi Teknik Elektro Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto Email: nuralifaahmusa@gmail.com Pesatnya perkembangan teknologi membantu manusia memenuhi segala kebutuhannya. Salah satu teknologi yang sedang berkembang adalah pengolahan sinyal suara. Pengolahan sinyal suara sudah banyak digunakan dalam berbagai bidang seperti pengolahan suara, musik, biomedis, navigasi, dan telekomunikasi. Pada penelitian kali ini, sistem pengenal suara kendaraan motor berbasis spektogram dirancang untuk mengenali suatu suara yang dikeluarkan kendaraan motor untuk memeperoleh kinerja sistem yang dinyatakan dalam presentase akurasi. Pada penelitian ini dilakukan analisis pengenal kata dengan metode spektogram dan klasifikasi Euclidean Distance. Dengan tujuan untuk melakukan pengenalan terhadap suara yang dikeluarkan oleh kendaraan motor dengan keakurasian dari data latih dan data uji yang dibuktikan berupa hasil Euclidean Distance minimum dari semua pecobaan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dirancang dapat megidenitifikasi suara motor dengan rata-rata akurasi pengenalan sebesar 93%. dimulai dengan proses data latih dan data uji dari 15 kali pengujian data uji terhadap 20 data latih. Pengenalan suara kendaraan yang dibuat dengan menggunakan metode spektogram dan klasifikasi Euclidean Distance. Kata Kunci: Spektogram, Euclidean Distance, FFT, sinyal suara.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : NUR ALIFAH SALMIATI MUSA
NIM : 18010016
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024