© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN KEBIJAKAN DEVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi pada Perusahaan Penerbangan di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020)
Penulis
HELENNEA MERCY WUTUN
Pembimbing : Esa Rengganis, S.T., M.T. - Yasrin Zabidi, S.T., M.T.

ABSTRAK :
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, dan kebijakan deviden dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan pada perusahaan penerbangan yang terdaftar di BEI 2016-2020. Nilai perusahaan adalah nilai pasar wajar dari harga saham dan menjadi tolak ukur keberhasilan manajemen perusahaan. Rasio PBV menyatakan nilai perusahaan sebagai variabel terikat dalam penelitian ini. Penelitian ini merupakan penelitian dengan jenis data kuantitatif dan sekunder. Penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda yang diukur oleh SPSS sebagai alat analisisnya dengan populasi berupa seluruh maskapai penerbangan yang terdaftar di BEI. Metode pengambilan sampel adalah purposive sampling , menghasilkan 3 perusahaan sampel dengan kode GIAA, IATA, dan CMPP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel leverage memiliki hasil tidak berpengaruh signifikan terhadap variabel nilai perusahaan pada perusahaan penerbangan pada periode 2016-2020, leverage yang tinggi digunakan untuk menggendalikan free cash flow. Variabel profitabilitas memiliki hasil signifikan positif terhadap variabel nilai perusahaan pada perusahaan penerbangan pada periode 2016-2020, profitabilitas yang tinggi mampu meningkatkan nilai perusahaan.,Variabel ukuran perusahaan memiliki hasil tidak signifikan terhadap variabel nilai perusahaan pada perusahaan penerbangan periode 2016-2020, dan variabel kebijakan deviden menujukkan hasil yang tidak signifikan terhadap variabel nilai perusahaan pada perusahaan penerbangan periode 2016-2020. Variabel kebijakan deviden, dan profitabilitas secara bersama-sama berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci: Nilai perusahaan, ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, kebijakan deviden.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : HELENNEA MERCY WUTUN
NIM : 18020015
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024