© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ANGGOTA TERBAIK DAN PENCATATAN POIN BERBASIS REACT NATIVE (Studi Kasus Bank Sampah Sidodadi, Kalirejo, Lampung Tengah)
Penulis
DIKI ZULKIFLI
Pembimbing : Yuliani Indrianingsih, ST., M.Kom - Anggraini Kusumaningrum, S.Kom., M.Cs

ABSTRAK :
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ANGGOTA TERBAIK DAN PENCATATAN POIN BERBASIS REACT NATIVE (Studi Kasus Bank Sampah Sidodadi, Kalirejo, Lampung Tengah) oleh Diki Zulkifli 16030059 INTISARI Peningkatan pola konsumsi masyarakat di daerah Kalirejo, Lampung Tengah berdampak pada peningkatan volume sampah. Bank Sampah Sidodadi merupakan alternatif dalam rangka pengelolaan sampah di tingkat komunitas. Bank Sampah Sidodadi dalam pengelolaannya memerlukan pencatatan aktivitas serta perankingan bagi seluruh anggotanya yang dihitung setiap tahun dengan tujuan memberikan reward bagi anggota terbaik. Aktivitas pencatatan dan perrangkingan masih dilakukan secara manual, oleh karena itu dihadirkan aplikasi berbasis Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk memudahkan aktivitas Bank Sampah Sidodadi. Aplikasi ini dapat digunakan untuk admin atau pengurus serta seluruh anggota Bank Sampah Sidodadi. Aplikasi ini dibuat menggunakan software Visual Studio dan metode Simple Additive Weighting (SAW). Hasil perhitungan metode SAW pada data lima anggota secara manual terbukti sama dengan hasil perhitungan sistem yaitu 0,99 yang dimenangkan novita sari. Pengujian device dilakukan pada Android versi 7.1.1 Nougat, 7.1.2 Nougat, 8.0.0 Oreo, 8.1 Oreo, serta 9.0.0 Pie dan semua berhasil. Dari hasil pengujian didapatkan bahwa aplikasi berjalan dengan baik minimal pada versi Android 5.0 Lollipop. Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan (SPK), Bank Sampah, Simple Additive Weighting (SAW), Android


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : DIKI ZULKIFLI
NIM : 16030059
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024