© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS KINERJA MINI COOLING TOWER MENGGUNAKAN FILL POTONGAN PIPA PVC TERHADAP VARIASI KETINGGIAN FILL
Penulis
MUHAMMAD HASBI
Pembimbing : Dedet Hermawan S., S.T., M.T. - Bahrul Jalaali, S.T., M.Eng.

ABSTRAK :
ANALISIS KINERJA MINI COOLING TOWER MENGGUNAKAN FILL POTONGAN PIPA PVC TERHADAP VARIASI KETINGGIAN FILL Ditulis oleh: MUHAMMAD HASBI NIM: 15040015 Pembimbing 1 : Dedet Hermawan S., S.T., M.T. Pembimbing 2 : Bahrul Jalaali, S.T., M.Eng. ABSTRAK Cooling tower merupakan alat yang berfungsi untuk mendinginkan air atau fluida dengan udara sebagai media pendinginnya. Cooling tower didefinisikan sebagai alat penukar kalor fluida yang kerjanya adalah mendinginkan air dengan mengontaknya ke udara sehingga menguapkan sebagian kecil dari air tersebut. Penelitian ini menggunakan bahan pengisi potongan pipa PVC ∅ ¾ inch. Penggunaan potongan pipa PVC ∅ ¾ inch dan memvariasikan ketinggian bahan pengisi diharapkan dapat memecahkan aliran air dan menghambat laju air, sehingga kontak air dan udara menjadi lebih lama dan diharapkan dapat meningkatkan nilai range, approach, efektivitas, dan kapasitas pendinginan dari kinerja mini cooling tower. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil terhadap range, approach, efektivitas maksimum mini cooling tower, dan kapasitas pendinginan maksimum mini cooling tower. Cooling tower yang digunakan berukuran 43 cm x 30 cm x 93 cm. Variasi ketinggian fill yang digunakan 10 cm, 20cm, 30 cm, 40 cm. Suhu air yang digunakan berkisar 50°C dan fill yang digunakan adalah potongan pipa PVC ∅ ¾ inch. Dari hasil pengujian didapatkan nilai range tertinggi pada variasi ketinggian 40 cm yaitu 10°C dan range terendah pada variasi ketinggian 10 cm yaitu 4,3°C. Nilai approach terendah terdapat pada variasi ketinggian 40 cm sebesar 14°C dan nilai approach tertinggi terdapat pada variasi ketinggian 10 cm sebesar 19,9°C. Nilai efektivitas terbaik terdapat pada variasi ketinggian 40 cm sebesar 41,7% dan nilai kapasitas pendinginan terbaik terdapat pada variasi ketinggian 40 cm sebesar 1,89 kJ/s. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa bahan pengisi sangat berpengaruh terhadap kinerja cooling tower. Semakin sedikit tumpukan bahan pengisi dan semakin rendah ketinggian bahan pengisi maka kinerja cooling tower semakin menurun. Kata kunci: Cooling tower, range, approach, efektivitas, kapasitas pendinginan, dan potongan pipa PVC ∅ ¾ inch.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD HASBI
NIM : 15040015
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024