ABSTRAK :
ANALISIS PENGGUNAAN SERAT DAUN PANDAN DURI SEBAGAI MATERIAL ALTERNATIF REVERSE ENGINEERING TERHADAP STRUKTUR FRAME DRONE HYBRID X
Oleh :
Jaka Satria Nugraha
17050065
Abstrak
Pada penelitian kali ini bertujuan pada pengujian bending, reverse engineering dan komparasi dimensi (perbandingan bentuk) dari komposit serat daun pandan duri apakah layak sebagai material frame drone dan pengujian bending untuk mengetahui apakah daun pandan duri dapat memiliki nilai bending tegangan dan regangan yang dapat bersaing dengan komposit jenis lain.
Metode Penelitian yang digunakan dalam pembuatan komposit yaitu menggunakan metode hand-layup dan menggunakan resin jenis epoxy kemudian dibandingkan dengan serat karbon. Untuk metode reverse engineering dilakukan desain ulang dengan Autocad. Pada komparasi dimensi dilakukan pengukuran ulang sesuai hasil desain ulang pada proses reverse engineering
Dari hasil analisis didapatkan nilai tegangan spesimen yang memenuhi nilai standar yaitu spesimen 1 (34,666 MPa), spesimen 2 (39,188 MPa) dan spesimen 3 (44,481 MPa) pada spesimen serat pandan duri variasi ketebalan 5mm dan spesimen 3 (44,481 MPa) pada spesimen serat pandan duri variasi 2 mm. Nilai tegangan yang terjadi pada komposit serat pandan duri tidak sebanding dengan nilai tegangan bending pada serat karbon. Nilai regangan pada komposit serat pandan duri lebih tinggi dibandingkan komposit serar karbon. Pada reverse engineering dan komparasi dimensi didapatkan nilai dimensi yang hampir sama dengan nilai dimensi benda nyata, dengan persentase kesalahan paling tinggi 3,56 %
Kata Kunci : Serat Pandan Duri, Bending, Reverse Engineering, Komparasi Dimensi
|