ABSTRAK :
Antena adalah perangkat yang digunakan untuk mengirim dan menerima
sinyal. Antena dibuat dengan berbagai bentuk sesuai dengan fungsi penerapannya.
Salah satu jenis antena yang dibahas disini adalah antena Yagi 8 elemen, antena
Yagi merupakan antena direksional yang artinya hanya dapat menerima sinyal
searah. Untuk mendapatkan kinerja yang baik suatu antena maka antena harus
sama dengan frekuensi kerjanya. Tujuan modifikasi antena Yagi menggunakan
Gamma Match ialah sebagai penguat sinyal. Dalam menjalankan perannya,
Gamma Match tidak mampu bekerja sendiri, namun dibantu dengan alat ukur
Standing Wave Ratio (SWR). Alat ini berfungsi sebagai pengukur Power dan
SWR, jika nilai SWR masih besar dan jauh dari 1 maka perlu memotong Inner
Conductor hingga pada SWR mendekati 1. Pengukuran Gain pada antena
dibutuhkan Spectrum Analyzer sebagai alat ukurnya. Pengukuran Gain dilakukan
untuk mengetahui seberapa kuat daya yang dikirim dan diterima pada antena yang
diuji.
Kata kunci : Antena Yagi 8 Elemen, Gamma Match, Standing Wave Ratio (SWR)
Meter, Spectrum Analyzer
|