© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

RANCANG BANGUN PENERANGAN OTOMATIS HEMAT ENERGI MENGGUNAKAN SENSOR PASSIVE INFRARED RECEIVER (PIR) DAN MODUL RTC (REAL TIME CLOCK)
Penulis
SONI SANJAYA
Pembimbing : Freddy Kurniawan, S.T., M.T. - PaulusSetiawan, S.T.,M.T

ABSTRAK :
Saat ini masih banyak beban lampu yang tidak terkontrol penggunaannya, pemakaian energi listrik yang tidak bijaksana dapat mengakibatkan pemborosan energi dan pengeluaran biaya yang besar. Lampu jalan manual kurang efektif karena selain warga masih menyalakan lampu secara manual menggunakan saklar, warga setempat juga masih sering terlambat mematikan lampu saat hari mulai terang, akibatnya beban pemakaian pun menjadi lebih tinggi. Hal tersebut sering terjadi di akses jalan kecil atau gang-gang pemukiman yang kebanyakan masih menggunakan lampu jalan manual. Dalam penelitian ini dirancang suatu sistem kontrol lampu yang mampu menyala dan mati secara otomatis. Sistem ini menggunakan Arduino sebagai pusat pengendali sistem, dengan dilengkapi sensor Passive Infrared Receiver (PIR) yang dikoneksikan dengan RTC (Real Time Clock) yang mengatur sensor dan waktu sehingga penggunaan energi untuk lampu jalan lebih efisien. Hasil pengujian menunjukkan bahwa alat ini dapat mendeteksi gerakan manusia dengan jarak maksimal jangkauan bila dipasang secara horizontal mencapai 900 cm dengan sudut jangkauan mencapai 120°. Bila dipasang secara vertical dengan ketinggian 3,3 meter sudut jangkauan mencapai 93,34°. Pada penghitungan daya yang dikonsumsi oleh alat dan lampu maka alat akan lebih efisien jika terhubung pada 1 lampu mencapai 36%, terhubung pada 2 lampu sebesar 42,8% dan jika terhubung pada 3 lampu sebesar 45%. Kata Kunci: Sensor PIR, Modul RTC, Arduino Uno, kontrol lampu otomatis.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : SONI SANJAYA
NIM : 14010057
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024