© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH TEKANAN SAND BLASTING TERHADAP SIFAT MEKANIS DAN FISIS PADA ALUMUNIUM ALLOY SERI 6061-T6
Penulis
ALBERTUS DEFFRY PRATAMA
Pembimbing : Anang Setiawan, ST., MT - M. Jalu Purnomo, ST., M.Eng

ABSTRAK :
Penulisan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sand blasting terhadap terhadap sifat mekanis, sifat fisis dan ketahanan terhadap laju korosi pada aluminium 6061-T6 dengan melakukan pengujian struktur mikro menggunakan pembesaran 100x, pengujian kekerasan mikro Vickers dengan beban 25gf selama 5 detik dan pengujian laju korosi. Perlakuan sand blasting dilakukan dengan variable tekanan, yaitu dengan tekanan 8-10 bar, tekanan 10-12 bar dan tekanan 12-14 bar. Jarak sand blasting gun dengan permukaan spesimen 7 cm, dengan waktu penembakan 5 menit untuk setiap variable tekanan dan suhu udara daerah pengujian dianggap konstan. Hasil pengujian micro Vickers menunjukkan peningkatan kerapatan dislokasi material. Pada pengujian kekerasan mikro Vickers menunjukkan penambahan kekerasan sebesar 13,625% pada material yang dilakukan sand blasting dengan tekanan 8-10 bar. Sedangkan nilai laju korosi terjadi penurunan tertinggi sebesar 60,7 %. Kata kunci: Al 6061-T6, Sand blasting, Mikro Vickers, Mikro Struktur, Korosi


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ALBERTUS DEFFRY PRATAMA
NIM : 10050098
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024