© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS AERODINAMIKA PADA AIRFOIL NACA 2409 TERHADAP PENGARUH PENAMBAHAN SLAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE BERBASIS COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS
Penulis
AHMAD NUR KHORDIAN SYAH
Pembimbing : Ir. Sudarmanto, M.T. - Dr. Teguh Wibowo, S.T., M.T.

ABSTRAK :
ANALISIS AERODINAMIKA PADA AIRFOIL NACA 2409 TERHADAP PENGARUH PENAMBAHAN SLAT DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE BERBASIS COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS Ditulis oleh: Ahmad Nur Khordian Syah NIM : 17040062 Pembimbing 1 : Ir. Sudarmanto, M.T. Pembimbing 2 : Dr. Teguh Wibowo, S.T., M.T. ABSTRAK Penelitian ini dilakukan dengan membuat model airfoil NACA 2409 tanpa slat maupun dengan penambahan slat. Airfoil tersebut merupakan bentuk dasar dari suatu sayap pesawat yang bertujuan untuk memberikan gaya angkat pesawat pada saat terbang. Gaya angkat terjadi karena ada perbedaan kecepatan dan tekanan udara di bagian atas dengan bagian bawah permukaan sayap. Setiap jenis airfoil memiliki karakteristik dan nilai koefisien yang berbeda-beda. Penelitian karakteristik dan performa jenis airfoil di masa lalu menggunakan pengujian wind tunnel yang mana dengan metode pengujian tersebut memiliki beberapa kelemahan dari sisi dimensi, durasi, biaya, keamanan dan informasi. Penelitian ini menggunakan metode simulasi Computational Fluid Dynamic 2D dengan melalui software Ansys fluent dan juga didukung oleh software Solidworks 2018 dan AutoCad 2016. Simulasi dilakukan pada airfoil asimetris jenis NACA 2409 dengan modifikasi penambahan slat di bagian leading edge dan memvariasikan sudut serang airfoil. Pengaturan parameter simulasi dilakukan mendekati sesuai dengan kondisi asli. Output dari simulasi ini adalah nilai koefisien lift, koeifisien drag, kontur streamline, titik tekanan dan kecepatan udara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa airfoil NACA 2409 memiliki sudut serang maksimal sebesar 14o, dengan adanya penambahan slat defleksi 6o yang menjadi acuan pada saat pesawat sedang take off . Airfoil jenis ini mampu mencapai sudut serang 18o tanpa terjadi adanya stall. Hal ini dikarenakan fungsi slat mampu menunda separasi udara di permukaan atas airfoil dan menambah nilai coefficient lift pada sudut serang tinggi. Kata kunci: airfoil, angle of attack, computational fluid dynamic, slat, stall


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : AHMAD NUR KHORDIAN SYAH
NIM : 17040062
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024