ABSTRAK :
ANALISIS KEKUATAN MEKANIS KOMPOSIT SANDWICH SERAT GLASS DENGAN CORE POLYFOAM TERHADAP PENGUJIAN BENDING
ENGELBERTH RUDOLF TANESIB
Departemen Teknik Dirgantara Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA)
Jl. Janti Blok –R Lanud Adisutjipto Yogyakarta
NIM.15050098, Email : engeltanesib@gmail.com
ABSTRAK
Komposit sandwich menjadi salah satu opsi material yang mulai sering dipakai pada beberapa industri termasuk dalam industri penerbangan yang disebabkan karena komposit sandwich mempunyai kekakuan dan kekuatan yang tinggi dengan bobot yang ringan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kekuatan mekanis komposit sandwich serat glass dengan core foam terhadap kekuatan bending berdasarkan variasi ketebalan core dan jumlah layer pada skin komposit sandwich.
Penelitian diawali dengan proses pembuatan komposit sandwich serat glass dengan core polyfoam menggunakan metode hand lay up dan vacuum bagging dengan variasi ketebalan core 5 mm, 10 mm dan 15 mm serta variasi jumlah 1 layer, 2 layer dan 3 layer pada skin komposit sandwich. Kemudian komposit sandwich dipotong sesuai ukuran untuk pengujian bending pada ASTM C 393.
Hasil pengujian bending didapatkan peningkatan kekuatan bending searah dengan bertambahnya ketebalan core dan jumlah layer pada skin komposit sandwich dimana pada komposit sandwich dengan ketebalan core 5 mm dan jumlah 1 layer pada skin, besarnya beban bending yang dapat ditahan yaitu 25 N, kemudian besarnya beban bending yang dapat ditahan meningkat menjadi 62,2 N pada komposit sandwich dengan ketebalan core 10 mm dan jumlah 2 layer pada skin dan selanjutnya meningkat menjadi 118,4 N pada komposit sandwich dengan ketebalan core 15 mm dan jumlah 3 layer pada skin.
Kata Kunci : Komposit Sandwich, Ketebalan Core, Jumlah Layer, Bending
xv
MECHANICAL STRENGTH ANALYSIS OF SANDWICH FIBER GLASS COMPOSITE WITH CORE POLYFOAM TO BENDING TESTING
ENGELBERTH RUDOLF TANESIB
Department of Aerospace Engineering Adisutjipto College of Technology (STTA)
Jl. Janti Blok –R Lanud Adisutjipto Yogyakarta
NIM.15050098, Email: engeltanesib@gmail.com
ABSTRACT
Sandwich composites are one of the material options that are starting to be used frequently in several industries including the aviation industry because sandwich composites have high stiffness and strength with light weight. This study aims to determine the mechanical strength of glass fiber sandwich composites with foam cores against bending strength based on variations in core thickness and the number of layers on the composite sandwich skin.
The research begins with the process of making glass fiber sandwich composites with polyfoam cores using hand lay up and vacuum bagging methods with variations in core thickness of 5 mm, 10 mm and 15 mm and variations in the number of 1 layer, 2 layers and 3 layers of the composite sandwich skin. Then the sandwich composite is cut to size for the bending test on ASTM C 393.
The results of the bending test obtained an increase in bending strength in the direction of the increase in core thickness and the number of layers on the sandwich composite skin where in the sandwich composite with a core thickness of 5 mm and the number of 1 layer on the skin, the amount of bending load that can be resisted is 25 N, then the amount of bending load that is retainedability increased to 62.2 N in sandwich composites with a core thickness of 10 mm and the number of 2 layers on the skin and then increased to 118.4 N in sandwich composites with a core thickness of 15 mm and a total of 3 layers on the skin.
Keyword : Composite Sandwich, Core Thickness, Number of Layers, Bending
|