© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

UJI KARAKTERISTIK BRIKET DENGAN BAHAN BAKU SEKAM PADI DAN SERBUK GERGAJI DENGAN PEREKAT GETAH PINUS
Penulis
INDRA SIRAIT
Pembimbing : Ir. Sudarmanto, M.T. - Eli Kumolosari, S.T., M.Eng.

ABSTRAK :
UJI KARAKTERISTIK BRIKET DENGAN BAHAN BAKU SEKAM PADI DAN SERBUK GERGAJI DENGAN PEREKAT GETAH PINUS Ditulis oleh: Indra Sirait NIM : 15040067 Pembimbing I : Ir. Sudarmanto, M.T. Pembimbing II : Eli Kumolosari, S.T., M.Eng. Abstrak Briket adalah sumber energi yang berasal dari biomassa yang bisa digunakan sebagai energi alternatif yang dapat terbaharukan. Sumber ini merupakan pengganti dari minyak bumi dan energi yang berasal dari fosil dan salah satu solusi altenatif yang cukup efektif dan efisien dalam menghadapi krisis sumber energi. Sekam padi adalah limbah dari kulit padi yang telah dipisahkan dari bulir padi. Serbuk kayu pinus adalah serbuk yang didapatkan dari limbah pemotongan kayu pinus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai kalor, kadar air, dan kadar abu dari bahan sekam padi dan serbuk gergaji pinus. Jenis penelitian ini adalah eksperimental. Adapun Perbandingan bahan sekam padi dan serbuk gergaji pinus dengan perekat getah pinus adalah V1 (70 % sekam padi : 20 % serbuk gergaji : 10 % getah pinus), V2 (45 % sekam padi : 45 % serbuk gergaji 10% getah pinus) dan V3 (20% sekam padi : 70% serbuk gergaji : 10% getah pinus). Hasil penelitian menunjukkan hasil terbaik pada variasi 3 (20 % sekam padi : 70% serbuk gergaji :10% getah pinus) dengan hasil nilai kalor sebesar 5948 Kal/gram, kadar abu sebesar 9,15% dan kadar air sebesar 1,45%. Dengan demikian, hasil penelitian untuk nilai kalor, kadar abu dan kadar air sudah sesuai dengan standar mutu, hanya saja kadar abunya yang belum memenuhistandar SNI. Kata kunci: briket, sekam padi, serbuk gergaji pinus, nilai kalor


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : INDRA SIRAIT
NIM : 15040067
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024