ABSTRAK :
PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN
PENERIMA BANTUAN SOSIAL ASISTENSI SOSIAL
LANJUT USIA TERLANTAR (ASLUT)
Oleh
Yogha Wiratama
13030038
INTISARI
Program Asistensi Sosial Lanjut Usia Terlantar selanjutnya disebut
ASLUT adalah serangkaian kegiatan pemerintah untuk memberikan jaminan
sosial guna membantu lanjut usia terlantar dalam bentuk pemberian uang tunai
melalui pendampingan sosial guna memenuhi sebagian kebutuhan dasar hidupnya.
Dinas Sosial DIY merupakan unsur pelaksana urusan pemerintahan bidang
sosial yang menjadi kewenangan daerah yang salah satunya adalah Jaminan Sosial
melalui Program Bantuan Sosial (Bansos) Asistensi Sosial Lanjut Usia Terlantar
(ASLUT). Dinas Sosial DIY berusaha melakukan pengelolaan data yang diperoleh
dengan baik untuk mengefisienkan pekerjaan, karena dengan pekerjaan yang
efisien, data yang didapat dengan mudah dilaporkan pada pihak-pihak yang
memerlukan.
Bertitik tolak dari permasalahan maka penelitian dialakukan untuk
merancang sebuah sistem pendukung keputusan (SPK) yaitu suatu sistem yang
mampu menyediakan fungsi pengelolaan data berdasarkan suatu model tertentu,
sehingga user dari sistem tersebut dapat memilih alternatif keputusan yang terbaik.
Dengan menggunakan metode Weighted Product (WP), metode ini mengevaluasi
beberapa alternatif terhadap sekumpulan atribut/kriteria dimana setiap atribut
tidak bergantung antara satu dengan lainnya. Yang nantinya sistem tersebut dapat
membuat efisien dalam pendataan dan penentuan kandidat penerima bantuan
asistensi sosial lanjut usia terlantar (ASLUT). Setelah dilakukannya penelitian dan
perancangan sistem dengan melakukan 2 pengujian perbandingan hasil, telah
diperoleh hasil dengan adanya banyak kecocokan maka dapat dikatakan berhasil
dan dapat diterapkan..
Kata Kunci: Perancangan Sistem, Weighted Product, Sistem Pendukung
Keputusan, Bansos, ASLUT.
|