© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

KONFIGURASI SPANNING TREE PROTOCOL BERBASIS WEB PADA CISCO CATALYST 2950 DAN 3750 MEMANFAATKAN APPLICATION PROGRAMMING INTERFACE
Penulis
MUCHAMMAD NUR ILHAM MAJID
Pembimbing : Sudaryanto, S.T., M.Eng. - Salam Aryanto, S.Kom, M.Kom.

ABSTRAK :
KONFIGURASI SPANNING TREE PROTOCOL BERBASIS WEB PADA CISCO CATALYST 2950 DAN 3750 MEMANFAATKAN APPLICATION PROGRAMMING INTERFACE Oleh Muchammad Nur Ilham Majid 16030089 INTISARI Spanning Tree Protocol (STP) digunakan untuk mencegah terjadinya loop dan broadcast storm apabila terdapat sistem yang redundant pada perangkat jaringan. STP merupakan salah satu teknologi jaringan komputer yang dapat dimanfaatkan dalam pertukaran data atau hubungan dengan perangkat lain.Hal ini dijumpai pada perangkat jaringan switch, contohnya pada perangkat Cisco Catalyst 2950 dan Cisco Catalyst 3750.Akan tetapi dalam mengkonfigurasi STP pada Cisco Catalyst 2950 dan Cisco Catalyst 3750 masih menggunakan command line dan tidak dapat di akses dari mana saja. Oleh karena itu, perlu di buat STP berbasis web yang memiliki tampilan GUI dan dapat di akses dari mana. Dengan memanfaatkan API sebagai penghubung bahasa pemrograman web dengan Cisco Catalyst dan Telnet sebagai pemberi akses lebih luas, akan di buat STP berbasis web yang dapat di akses dari mana saja dan dengan menggunakan perangkat apa saja yang memiliki web browser. STP berbasis web ini nantinya akan digunakan untuk management dan monitoringSpanning Tree Protocol pada Cisco Catalyst 2950 dan Cisco Catalyst 3750. Hasil pengujian pada penelitian ini menunjukan bahwa STP berbasis web dapat melakukan semua fungsi dan perintah sesuai yang ada di command line, sehingga dapat melakukan konfigurasi Spanning Tree Protocol. Kata kunci : Spanning Tree Protocol , Cisco Catalyst, API, Telnet.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUCHAMMAD NUR ILHAM MAJID
NIM : 16030089
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024