© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS KUALITAS WEBSITE SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI ADISUTJIPTO BERBASIS WEBQUAL 4.0
Penulis
ALDIO BIMA SAIFULLAH
Pembimbing : Dwi Nugraheny, S.Kom., M.Cs. - Yuliani Indrianingsih, S.T., M.Kom.

ABSTRAK :
ANALISIS KUALITAS WEBSITE SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI ADISUTJIPTO BERBASIS WEBQUAL 4.0 Aldio Bima Saifullah 14030080 Intisari Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi Kualitas Website Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto Berbasis Webqual 4.0 dari sudut pandang pengguna yaitu mahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode survei. Instrumen penelitian menggunakan angket. Subjek penelitian adalah mahasiswa STTA berjumlah 45 mahasiswa. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif presentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kualitas Website Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) Berbasis Webqual 4.0, dalam kategori “sangat baik” sebanyak 4 responden atau sebesar 8,89%, kategori “baik” sebanyak 8 responden atau sebesar 17,78%, kategori “cukup baik” sebanyak 22 responden atau sebesar 48,89%, kategori “kurang baik” sebanyak 8 responden atau sebesar 17,78% dan kategori “sangat kurang baik” sebanyak 3 responden atau sebesar 6,66%. Berdasarkan nilai rata-rata sebesar 80,64 bahwa Kualitas Website Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) Berbasis Webqual 4.0 masuk dalam kategori “Cukup Baik”. Hasil ini dipengaruhi oleh tiga dimensi faktor kualitas penggunaan, kualitas interaksi pelayanan dan kualitas informasi yang berada pada kategori Cukup Baik.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ALDIO BIMA SAIFULLAH
NIM : 14030080
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024