ABSTRAK :
ANALISIS KINERJA PADA MINI COOLING TOWER DENGAN
MENGGUNAKAN BAHAN PENGISI FIBER BERGELOMBANG
(DITINJAU DARI SUDUT KEMIRINGAN BAHAN PENGISI)
Ditulis oleh:
MUHAMMAD AMIN HAFIS
NIM: 16040051
Pembimbing 1: Benedictus Mardwianta, S. T., M. T.
Pembimbing 2: Dr.Okto Dinaryanto,S.T.,M.M.,M.Eng.
ABSTRAK
Cooling tower merupakan alat yang berfungsi untuk mendinginkan air atau
fluida dengan udara sebagai media pendinginnya. Cooling tower didefinisikan
sebagai alat penukar kalor fluida yang kerjanya adalah mendinginkan air dengan
mengontaknya ke udara sehingga menguapkan sebagian kecil dari air tersebut.
Penelitian ini menggunakan bahan fiber bergelombang. Pengunaan fiber
bergelombang dan variasi sudut bahan pengisi diharapkan dapat memecahkan
aliran air dan menghambat laju air, sehingga kontak air dan udara menjadi lebih
lama dan diharapkan dapat meningkat nilai range, efektivitas dan kualitas dari
kinerja cooling tower.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sudut bahan pengisi yang
paling optimal dan bagaimana pengaruh variasi sudut kemiringan bahan pengisi
terhadap range, approach, dan efektivitas mini cooling tower. Cooling tower yang
digunakan berukuran 40 cm x 30 cm x 90 cm. Variasi sudut bahan pengisi yang
digunakan 5°, 10°,15° dan 20°. Suhu air yang digunakan berkisar 50°C dan bahan
pengisi yang digunakan adalah fiber bergelombang.
Dari hasil pengujian didapatkan nilai range tertinggi pada sudut 5° yaitu 14°C
dan range terendah pada sudut 20° yaitu 12°C. Nilai approach maksimum terdapat
pada sudut 5° sebesar 9,9°C dan nilai approach minimum terdapat pada sudut 20°
sebesar 11,9°C. Nilai efektifitas terbaik terdapat pada sudut 5° sebesar 58,6% dan
nilai kapasitasitas pendinginan terbaik terdapat pada sudut 5° sebesar 2,352 Kj/s.
Dari hasil penelitian didapatkan bahwa bahan pengisi sangat berpengaruh terhadap
kinerja cooling tower. Semakin besar sudut bahan pengisi maka kinerja cooling
tower semakin menurun.
Kata kunci: Cooling tower, range, approach, efektivitas, Fiber bergelombang
|