© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

MEMBANGUN APLIKASI GAME EDUKASI BERHITUNG UNTUK ANAK KELAS 6 SD BERBASIS ANDROID
Penulis
JOKO AGUNG GOEMERLY
Pembimbing : Anggraeni Kusumaningrum, S.Kom., M.Cs. - Astika Ayuningtyas, S.Kom., M.Cs.

ABSTRAK :
MEMBANGUN APLIKASI GAME EDUKASI BERHITUNG UNTUK ANAK KELAS 6 SD BERBASIS ANDROID Oleh: Joko Agung Geomerly NIM : 13030059 INTISARI Game edukasi merupakan sebuah permainan yang dibuat dan dirancang dengan tujuan pembelajaran untuk mengajar melalui materi yang diberisikan suara, teks, gambar, video, dan animasi, game edukasi berhitung merupakan bentuk virtual yang dapat dijalankan di device atau perangkat lunak berupa handphone, game tersebut hanya dapat di instal ke os Android versi (ice cream) API 15: Android 4.0.3 hingga ke android versi (Pie) API 28:Android 9.0.0. Game Edukasi Hitung Ceria di uji langsung ke 35 siswa, Hasil uji penulisan data akhir ditetapkan dengan skor dengan batasan 100 (mencapai target) untuk game gelembung jika nilai skor akhir lebih dari 100 akan tetap dihitung 100 dalam waktu 1 menit . dan untuk game Hitung ceria di tetapkan dengan batasan 10=100 jika nilainya lebih dari 10 maka tetap di tulis 10. aplikasi game edukasi untuk perhitungan skor uji aplikasi dengan metode interval yaitu dengan jarak nilai yang di dapat pada skor akhir permainan. Skor akhir dari ke 35 siswa untuk game gelembung dengan total Skor 2834 dan nilai rata-rata 80,97 % yang artinya sangat baik, untuk perhitungan game hitung ceria 10=100 jika siswa 35=3500, maka perhitungan dari game hitung ceria pada hasil uji aplikasi dari 35 siswa dengan total skor 252 dan nilai rata- rata 7,2 % dan dijadikan menjadi 72% dengan artinya baik. Kesimpulanya aplikasi game edukasi hitung ceria bisa dikatakan dapat mempermudah perhitungan aritmatika dan meningkatkan berhitung cepat pada pengguna. Kata kunci: Game edukasi, Android, Interval.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : JOKO AGUNG GOEMERLY
NIM : 13030059
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024