© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGARUH VARIASI SUDUT PROBE TAPERED TERHADAP SAMBUNGAN FRICTION STIR WELDING ALUMINIUM 2024-T3
Penulis
MUHAMMAD PAHLEVI
Pembimbing : Istyawan Priyahapsara, S.T., M.Eng. - Ir. Djarot Wahyu Santoso, M.T.

ABSTRAK :
Pengaruh Variasi Sudut Probe Tapered Terhadap Sambungan Friction Stir Welding pada Material Aluminium 2024-T3 Muhammad Pahlevi 14050095 ABSTRAK Friction stir welding merupakan kemajuan di bidang pengelasan gesek. Friction stir welding berpeluang menjadi proses pengelasan yang akan digunakan pada masa mendatang. Salah satu kegunaanya adalah sebagai pengganti metode rivet pada materal berbentuk plat. Pada dunia penerbangan metode ini dapat digunakan untuk menyambung material skin fuselage pesawat terbang. Penelitian ini difokuskan untuk menganalisis pengaruh variasi sudut probe tapered terhadap sambungan friction stir welding pada material Al 2024-T3. Metode penelitian dilakukan dengan proses friction stir welding menggunakan feedrate 20 mm/menit dan variasi sudut probe 0°, 3° dan 6° dengan spesimen berbentuk plat. Selanjutnya sambungan material aluminium hasil proses friction stir welding diuji menggunakan pengujian tarik dan uji foto makro. Hasil analisis foto makro tidak menunjukkan perbedaan pada spesimen variasi sudut probe tapered 0° dengan probe tapered 3° dan 6°. Dari hasil uji tarik yang telah dilakukan untuk nilai ultimate tensile strength pada spesimen menggunakan probe tapered sudut 0° putus pada daerah weld nugget. Spesimen menggunakan probe tapered sudut 3° dan 6° mengalami putus pada daerah base material. Pada spesimen variasi 0° nilai kekuatan tarik lebih tinggi 38.53% dari nilai spesimen 3° dan lebih tinggi 40.13% dari nilai spesimen 6°. Kata kunci : Friction Stir Welding, sudut probe tapered, Al 2024-T3, tensile


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD PAHLEVI
NIM : 14050095
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024