© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS WEIGHT AND BALANCE UNTUK MENENTUKAN CENTER OF GRAVITY (CG) PADA PESAWAT UAV SKY KING
Penulis
ARIYANTO
Pembimbing : Ir. Djarot Wahyu Santoso, M.T. - Dwi Hartini, S.T., M.T.

ABSTRAK :
ANALISIS WEIGHT AND BALANCE UNTUK MENENTUKAN CENTER OF GRAVITY (CG) PADA PESAWAT UAV SKY KING Oleh: ARIYANTO 05050039 “ABSTRAK” Unmanned Aerial Vehicle (UAV) adalah pesawat udara tanpa awak yang dapat melakukan berbagai macam misi diantaranya untuk misi militer dan sipil (umum). Dalam misi militernya pesawat UAV dioperasikan untuk mengintai daerah musuh dan kondisi musuh, dan dalam misi sipil UAV dimanfaatkan untuk bidang pertanian, perkebunan, dan pencarian korban bencana. Kelebihan dari pesawat UAV adalah memiliki biaya operasional yang rendah dan tidak mudah terlacak radar. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk menentukan alur perhitungan weight and balance, menentukan center of gravity dan perbandingan antara weight and balance hasil pemodelan software CATIA dengan weight and balance pesawat UAV Sky King. Pesawat UAV Sky King merupakan pesawat fixed wing dengan karakter slow flyer, weight and balance pesawat tersebut dapat ditentukan dengan menentukan center of gravity (CG) pesawat. CG harus dijaga agar pesawat dapat seimbang (balance) baik dalam sumbu lateral maupun longitudinal. Dalam menghitung center of gravity (CG) pesawat UAV Sky King ditentukan berat, arm, dan momen tiap kompenen dari pesawat tersebut, dan untuk mendapatkan data tersebut dapat dilakukan dengan observasi, studi literature, dan wawancara. Setelah melalui perhitungan center of gravity, didapatkan nilai CG pada 3 buah kondisi yaitu pada aplikasi CATIA (tanpa servo), perhitungan manual (tanpa servo), dan perhitungan manual (dengan servo). Didapatkan nilai center of gravity pada aplikasi CATIA (tanpa servo) pada sumbu X = -484,888269 mm, sumbu Y = 0 mm, sumbu Z = -27,735797 mm. Didapatkan nilai center of gravity pada perhitungan manual (tanpa servo) pada sumbu X = -424,390909 mm, sumbu Y = 0 mm, sumbu Z= 10,326299 mm. Didapatkan nilai center of gravity pada perhitungan manual (dengan servo) pada sumbu X = -432,131777 mm, sumbu Y = 0 mm, sumbu Z = 11,472941mm. Didapatkan pula nilai error pada perhitungan antara perhitungan secara manual tanpa servo dan CATIA tanpa servo sebesar 0,124766% pada sumbu X, pada sumbu Y sebesar 0%, pada sumbu Z sebesar 1,372309%. Kata Kunci: UAV, pusat massa, weight and balance, CATIA


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : ARIYANTO
NIM : 05050039
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024