© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

TROUBLESHOT VHF COMMUNICATION PADA PESAWAT BOEING 737-NG
Penulis
AGUNG TAUFIQURRAHMAN
Pembimbing : Henny Pratiwi, S.T., M.Eng. - Riski Kurniawan, S.Si., M.Sc.

ABSTRAK :
Very high frequency adalah alat komunikasi utama yang digunakan dipesawat terbang. Apabila very high frequency rusak maka komunikasi yang dilakukan di pesawat juga akan terganggu. Kerusakan yang sering terjadi di very high frequency adalah transceiver yang mengalami “weak”. Weak adalah kondisi dimana komunikasi data atau audio yang dilakukan tidak dapat diterima dengan maksimal atau dengan kata lain suara yang dihasilkan oleh speaker itu akan minimal walaupun volume sudah di maksimalkan. Adapun troubleshot yang dilakukan di Pesawat adalah dengan melihat pemberitahuan pada multi-function control and display unit. Multi-function control and display unit menampilakan failure yang terjadi pada pesawat. Dalam kasus ini transceiver mengalami kerusakan dan perlu diganti. Setelah dilakukan penggantian , maka transceiver yang rusak dikirim ke workshop. Disini teknisi melakukan troubleshot dengan melakukan testing secara berurutan dari yang pertama sampai yang terakhir. Namun ketika dilakukan testing pada audio output level mengalami kegagalan, dengan indikasi bahwa yang seharusnya 2 Vrms sampai dengan 3 Vrms, namun yang terbaca hanya 0,5 Vrms, sehingga perlu dilakukan repair pada bagian ini. Sesuai dengan component maintenance manual 23-12-74 repair dilakukan dengan cara readjust pada RX A2 module AT R149 dan R180. Setelah dilakukan readjust pada RX A2 module AT R149 dan R180 yaitu proses repair pada audio output level maka testing dilakukan berulang dari yang pertama sampai yang terakhir. Karena pada proses testing tersebut sudah tidak ditemukan kegagalan lagi, yang mana awalnya yang terbaca hanya 0,5 Vrms setelah dilakukan repair maka menjadi 2,5 Vrms sehingga transceiver tersebut dapat dinyatakan serviceable lagi. Kata kunci : very high frequency, communication sytem, transceiver, ATA chapter 23, VHF weak


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : AGUNG TAUFIQURRAHMAN
NIM : 15060005
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024