© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

DESAIN ENGINE CONE DAN KOMPONEN AFTERBURNER UNTUK MINI ELECTRIC JET ENGINE
Penulis
RANIA RAHMAWATI WAHYU WIBAWA
Pembimbing : Buyung Junaidin, S.T., M.T. - Subardjo, S.E., M.M.

ABSTRAK :
DESAIN ENGINE CONE DAN KOMPONEN AFTERBURNER UNTUK MINI ELECTRIC JET ENGINE Rania Rahmawati Wahyu Wibawa 14050062 Departemen Teknik Dirgantara Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto Yogyakarta rania.rww@gmail.com ABSTRAK Electric Ducted Fan (EDF) merupakan sebuah pemodelan jet engine dalam ukuran kecil yang digerakkan oleh motor elektrik berenergi listrik dan berfungsi untuk menghasilkan gaya dorong (thrust). Mini Electric Jet Engine merupakan perpaduan EDF dengan penambahan sistem pembakaran yang menyerupai konsep afterburner engine. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan konfigurasi serta geometri engine cone dan komponen afterburner untuk mini electric jet engine dan untuk mendapatkan nilai pertambahan kecepatan aliran udara pada mini electric jet engine dengan adanya penambahan engine. Mini Electric Jet Engine ini menerapkan konsep yang menyerupai sistem kerja afterburner pada turbojet engine sesungguhnya. Penelitian ini menggunakan metode numerik dengan software CATIA V5R20 untuk mendapatkan konfigurasi dan geometri mini electric jet engine serta ANSYS untuk nilai pertambahan kecepatannya. Variasi yang digunakan pada pemodelan engine cone afterburner adalah 2 variasi bentuk dan 3 variasi panjang yaitu 192 mm, 242 mm, dan 292 mm pada masing-masing variasi bentuk. Ukuran diameter inlet mini electric jet engine adalah 70 mm dengan outlet 56 mm. Panjang keseluruhan mini electric jet engine adalah 250 mm. Diameter luar fuel pipe berukuran 3 mm dengan ketebalan pipa 0.5 mm dan memiliki dimensi panjang 55 mm dan bagian melingkar berdiameter 33 mm. Diameter flame holder pada bagian yang menempel dengan motor adalah 28 mm dan 33 mm pada bagian lainnya sepanjang 15 mm dimensi panjang adalah 50 mm dengan ketebalan 0.3 mm dan memiliki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan engine cone afterburner pada Mini Electric Jet Engine dapat menghasilkan pertambahan kecepatan pada bagian outlet lebih dari 7 m/s dengan prosentase tertinggi mendekati 22%. Kata Kunci: Afterburner, Electric Ducted Fan (EDF), Engine cone, Mini Electric Jet Engine.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : RANIA RAHMAWATI WAHYU WIBAWA
NIM : 14050062
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024