© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

STUDI PENGARUH UMUR PAKAI TERHADAP SIFAT MEKANIS GRATE PLATE PADA MESIN CLINKER COOLER DI PT INDOCEMENT TUNGGAL PRAKARSA Tbk. PALIMANAN - CIREBON
Penulis
MUAFI ALIF LUKMAN
Pembimbing : R. Nur Akhmad Triwibowo, S.T., M.Eng. - Ir. Sudarmanto, M.T.

ABSTRAK :
ABSTRAK Grate cooler merupakan benda utama yang berfungsi sebagai pengantar clinker pada mesin cooler di bagian proses produksi semen PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. Tujuan studi kasus pada Baja Fe-Cr ini adalah untuk mengetahui umur pakai terhadap sifat mekanis kekerasan (hardness) dan harga impack terhadap struktur mikro pada mesin cooler. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah baja paduan tinggi jenis Fe-Cr dari grate plate . Hasil uji komposisi memiliki nilai dominan Fe 52,3% dan Cr 23,7% maka tergolong baja Fe-Cr. Hasil penelitian uji impack dengan variasi 2 umur pakai berbeda adalah 2 minggu sebesar 0,141 J/ dan umur 16 minggu sebesar 0,139 J/ . Hasil dari kekerasan pengujian Vickers umur 2 minggu memiliki nilai ratarata sebesar 232,57 VHN dan umur 16 minggu 253,51 VHN. Nilai kekerasan mengalami peningkatan setelah perlakuan panas quenching cooling dan carburizing yang terjadi di mesin cooler. Hasil uji struktur mikro hasil 2 minggu memiliki struktur mikro yang kasar berbentuk memanjang dengan warna putih terang berupa butiran (gran growth) perlit dan martensit berupa butiran yang berbentuk (columnar) atau lonjong memanjang, sedangkan umur 16 minggu memiliki struktur mikro dengan butiran yang halus. Kata kunci: baja paduan tinggi Fe-Cr, quenching, carburizing, harga impack, kekerasan, struktur mikro


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUAFI ALIF LUKMAN
NIM : 14040014
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024