IMPLEMENTASI LOAD BALANCING BERBASIS CLOUD COMPUTING UNTUK MENDUKUNG INFRASTRUCTURE AS A SERVICE MENGGUNAKAN METODE QUICK SORT |
Penulis LALU SUWANDI YUSUF
Pembimbing : Hero Wintolo, S.T., M.Kom. - Anggraini Kusumaningrum, S.Kom., M.Cs.
|
ABSTRAK :
IMPLEMENTASI LOAD BALANCING BERBASIS CLOUD COMPUTING UNTUK MENDUKUNG INFRASTRUCTURE AS A SERVICE MENGGUNAKAN METODE QUICK SORT
Oleh
LALU SUWANDI YUSUF
11030098
INTISARI
Penerapan load balancing pada aplikasi cloud computing yang menggunakan metode quick sort merupakan suatu penelitian untuk mengetahui perbandingan kecepatan akses setiap server. Rancang bangun aplikasi cloud computing dengan menggunakan 4 laptop sebagai user aplikasi dan 3 laptop atau PC sebagai server dalam penyimpanan data. Dalam pengiriman data yang dilakukan oleh aplikasi user, data tersebut akan di distribusikan ke server yang telah dipilihkan oleh sistem dengan metode quick sort yang mengurutkan sisa kapasitas server yang kemudian memilih server yang kapasitasnya paling besar. Data yang tersimpan ditempatkan di dalam file htdocs pada server. Berdasarkan pengujian yang dilakukan, aplikasi cloud computing dapat berjalan pada minimal menggunakan 2 laptop dengan versi windows. Pengujian server juga dilakukan dengan cara langsung menggunakan command prompt. Selama pengujian setiap server menerima ping dari aplikasi guna mengetahui kinerja server dalam mengggunakan load balancing. Pengujian tanpa load balancing yang mengirimkan data sebanyak 50 kali sebesar 10 Mb ke satu server menghasilkan kecepatan 15 ms, dengan 2 server dibagi dua dalam pengiriman datanya yaitu sebanyak 25 kali sebesar 10 Mb maka kecepatan 12 ms.
Kata kunci : Load Balancing, Cloud Computing, Quick Sort.
|
Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
|
|
Penulis |
: LALU SUWANDI YUSUF |
|
NIM |
: 11030098 |
|
Foto |
: |
|
File |
: [ Baca file skripsi ]
|