© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS MODE KEGAGALAN DAN TINGKAT KEANDALAN ENGINE JT8D-SERIES MENGGUNAKAN METODE FMEA (FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS) DAN METODE WEIBULL
Penulis
FULANI SAIFULLOH
Pembimbing : Fajar Khanif Rahmawati S.T, M.M. - Kris Hariyanto, S.T, M.T.

ABSTRAK :
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan penyebab unscheduled removal yang paling sering terjadi pada Engine JT8D-Series, mengidentifikasi mode kegagalan berdasarkan penyebab unscheduled removal yang paling sering terjadi pada Engine JT8D-Series menggunakan metode FMEA (Failure Mode and Effect Analysis), serta menganalisis tingkat keandalan (reliability) dan laju kegagalan (failure rate) mengunakan metode Weibull Analysis. Penelitian ini dilakukan berdasarkan data Unscheduled Removal Engine JT8D-Series selama operaional engine dalam kurun waktu 5 tahun. Berdasarkan pengelompokan data penyebab terjadinya Unscheduled Removal Engine JT8D-Series maka didapatkan penyebab unscheduled removal yang paling sering terjadi pada Engine JT8D-Series yaitu turbine failure case. Pada proses analisis mode kegagalan menggunakan metode FMEA didapatkan nilai RPN (Risk Priority Number) tertinggi yaitu 486 dengan potential failure mode nya adalah crack pada turbine blades. Maka perlu dilakukan preventive maintenance program dalam hal ini adalah on-condition untuk memonitoring crack pada bagian turbine blade Engine JT8D-Series dengan interval waktu yang akurat. Berdasarkan analisis tingkat keandalan (reliability) dan laju kegagalan (failure rate) menggunakan metode Weibull Analysis yang terdapat dalam Software Minitab 18 didapatkan nilai beta (􀟚) yaitu 1,59755 (Flight Cycles) dan 1,27311 (Flight Hours) yang mengindikasikan terjadi nya wear out failure. Kemudian didapatkan juga nilai Mean Time To Failure (MTTF) sebesar 1472,97 Flight Cycles atau 1643,31 Flight Hours untuk kasus turbine failure. Nilai keandalan (reliability) Engine JT8D-Series pada saat MTTF (Mean Time To Failure) adalah 43,18% (untuk analisis pada Flight Cycles dan 40,52% (untuk analisis pada Flight Hours). Perlu adanya tambahan tindakan preventive untuk mencegah terjadinya turbine failure yaitu inspeksi area turbine section Engine JT8D-Series dengan interval waktu yang sudah direkomendasikan pada analisis tingkat keandalan (reliability) Engine JT8D-Series. Kata kunci: mode kegagalan, FMEA, keandalan, laju kegagalan, Weibull.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : FULANI SAIFULLOH
NIM : 14050067
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024