© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS OPTIMASI WAKTU PENGERJAAN TASKCARD C1-CHECK & 6 YEARS MAINTENANCE PESAWAT FOKKER 50 DI PT. INDOPELITA AIRCRAFT SERVICES
Penulis
VERI ADRIANTO
Pembimbing : Sri Mulyani, S.T., M.Eng. - Hendrix Noviyanto F., S.T., M.T.

ABSTRAK :
ANALISIS OPTIMASI WAKTU PENGERJAAN TASKCARD C1-CHECK & 6 YEARS MAINTENANCE PESAWAT FOKKER 50 DI PT. INDOPELITA AIRCRAFT SERVICES” Veri Adrianto 13050016 ABSTRAK Penentuan alokasi waktu pekerjaan taskcard inspeksi pesawat tidak dapat ditentukan berdasarkan penentuan langsung atau pengalaman kerja, tetapi dengan memperhatikan urutan pekerjaan taskcard pada setiap section kerja di pesawat. Dalam penelitian ini menganalisis metode urutan pekerjaan taskcard yang digunakan di PT. Indopelita Aircraft Services dan mengusulkan metode pengurutan pekerjaan taskcard untuk mengoptimalkan waktu pekerjaan taskcard proyek inspeksi tersebut. Metode yang digunakan dalam analisis optimasi waktu ini adalah pengurutan pekerjaan taskcard menurut section, zone/access panel dan work location pada pesawat dan menentukan waktu aktual yang diperlukan untuk dapat menyelesaikan setiap taskcard seoptimal mungkin serta menentukan target manhours setiap section yang dapat selesai perhari sehingga dapat ditentukan alokasi waktu sebenarnya yang dapat dicapai dalam proyek inspeksi tersebut. Berdasarkan hasil penelitian waktu yang digunakan untuk melaksanakan pekerjaan taskcard di lapangan selama 35 hari kerja. Setelah dilakukan perhitungan ulang dengan metode pengurutan pekerjaan maka didapat alokasi waktu sebesar 29 hari kerja. Kemudian dilakukan pembagian pekerjaan perhari untuk mengetahui taskcard yang mana saja yang harus selesai dalam 1 hari kerja. Kata Kunci :Taskcard, Optimasi, Urutan Kerja, Alokasi waktu,


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : VERI ADRIANTO
NIM : 13050016
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024