© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS JARINGAN KERJA PADA PROYEK 1 YEARS INSPECTION PESAWAT BAe 146-100/PK – TNV MENGGUNAKAN METODE CRITICAL PATH METHOD
Penulis
MIFTAKHUL HAYU JATININGTIAS
Pembimbing : Drs. C. Suhardiwarno, M.Si. - Fajar Khanif Rahmawati, S.T., M.M.

ABSTRAK :
ANALISIS JARINGAN KERJA PADA PROYEK 1 YEARS INSPECTION PESAWAT BAe 146-100/PK-TNV MENGGUNAKAN METODE CRITICAL PATH METHOD MIFTAKHUL HAYU JATININGTIAS 13050011 DEPARTEMEN TEKNIK PENERBANGAN SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI ADISUTJIPTO ABSTRAK Perawatan pada pesawat terbang sangat penting. Tingkat keberhasilan perawatan sangat bergantung pada perencanaan perawatan. Perencanaan perawatan menggunakan jaringan kerja merupakan salah satu cara agar perawatan dapat efektif dan efisien dan untuk membantu dalam manajemen proyeknya digunakan analisis SWOT. Pembuatan jaringan kerja menggunakan metode CPM (critical path method), metode ini dimaksudkan untuk membuat schedule yang berukuran besar pada proyek besar menjadi schedule yang lebih kecil. Pada jaringan kerja terdapat jalur kritis, yaitu jalur yang tidak boleh terjadi penundaan pelaksanaan kegiatan karena bisa menyebabkan keterlambatan pada penyelesaian keseluruhan proyek. Perencanaan PT. IAS pada proyek 1 years inspection pesawat BAe 146-100/PKTNV dikerjakan oleh 15 orang dengan estimasi pengerjaan 28 hari kerja. Perencanaan dengan menggunakan jaringan kerja, didapat jalur kritis yaitu A – B1 -B2 – B3 – B4 – B5 – B6 yang merupakan jalur 1. Total waktu penyelesaian proyek menggunakan CPM (critical path method) didapat 111.712 atau +/- 19 hari kerja. Efektivitas kerja dengan berbagai cara antara lain menambah tenaga kerja, memindah tenaga kerja dari jalur 2 ke jalur 1 dan mengoptimalkan jam kerja. Setelah perhitungan, diterapkan analisis SWOT. Kata kunci : Jaringan Kerja, Efektivitas Kerja, SWOT


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MIFTAKHUL HAYU JATININGTIAS
NIM : 13050011
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024