© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PEMANFAATAN INTERNET OF THINGS PADA KENDALI LAMPU
Penulis
MUHAMMAD ZENY
Pembimbing : Anggraini Kusumaningrum, S.Kom., M.Cs - Asih Pujiasturi, S.Kom., M.Cs

ABSTRAK :
Lampu adalah peralatan elektronik yang menghasilkan suatu cahaya penerangan. Cahaya didapatkan melalui aliran listrik sebagai arus untuk menambah suatu tegangan dan dengan saklar, mati dan hidupnya cahaya yang terdapat pada lampu ditentukan oleh manusia. Dengan menerapkan teknologi Internet of Things, atau yang dikenal dengan IoT, dimana hidup dan matinya suatu lampu ditentukan oleh sensor cahaya yang tertanam aktif dan secara otomatis mati dan hidupnya lampu tergantung oleh sensor cahaya dengan menangkap intentitas cahaya yang dihasilkan. Hasil dari uji fungsi didapatkan bahwa data berupa nilai lux yang dihasilkan oleh sensor cahaya, nilai tersebut terpapar pada suatu website dengan tampilan berupa grafik dan website berperan sebagai web service memberikan nilai pengendalian untuk menentukan respon lampu, jika nilai lux di atas 30 persen maka lampu mati dan sebaliknya jika di bawah 30 persen lampu hidup, sehingga besar kecil nilai dihasilkan akan dikirim kepada lampu dan lampu akan merespon bahwa lampu mati atau hidup. Sehingga manusia hanya berperan sebagai pengawas dan pengontrolan dari nilai yang dihasilkan oleh sensor cahaya. Kata Kunci : Lampu, Internet of Things, Sensor Cahaya


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD ZENY
NIM : 12030051
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024