© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

RANCANG BANGUN RUANG BAKAR MICRO TURBOJET ENGINE DNX-01 TURBOCHARGER
Penulis
HARGI MARTA IRAWAN
Pembimbing : Kris Hariyanto, ST., MT - Karseno KS, INZ, SE, MM

ABSTRAK :
Ruang bakar pada gas turbine engine merupakan komponen yang berfungsi meningkatkan temperatur fluida kerja agar terjadi ekspansi pada proses pembakaran. Dalam pembuatan Micro Turbojet Engine DNX-01 Turbocharger ini terdiri dari beberapa komponen utama yaitu kompresor-turbin dari sebuah turbocharger dan ruang bakar yang pada tugas akhir ini dikalkulasi dan dibuat khusus sedemikian rupa agar terjadi proses pembakaran yang sempurna dan memiliki kerugian tekanan minimum. Dalam skripsi ini, metode yang digunakan adalah ditentukannya terlebih dahulu layout jenis maupun cycle yang akan digunakan pada engine ini, memodelkan dan membuat engine tersebut dari komponen yang diperlukan kemudian dilakukan desain serta kalkulasi dimensi ruang bakar yang akan dibuat. Manufaktur ruang bakar dilakukan serta dilanjutkan dengan pengujian rig test ruang bakar yang sudah jadi, lalu seluruh komponen engine diassembly untuk dilakukan pengujian penyalaan engine secara keseluruhan untuk memvalidasi analisa hasil penelitian. Dari hasil desain serta analisis perhitungan dimensi dan manufaktur ruang bakar Micro Turbojet Engine DNX-01 Turbocharger diperoleh diameter selubung ruang bakar (combustion casing) adalah 13,7 cm, diameter tabung api (liner) 11,51 cm, dan panjang liner ruang bakar adalah 32,4 cm2. Kemudian dilakukan validasi dengan cara menyalakan Micro Turbojet Engine DNX-01 Turbocharger, ruang bakar dapat berfungsi normal walaupun membutuhkan waktu starting kurang lebih 15-20 menit. Micro Turbojet Engine DNX-01 Turbocharger dapat mennyala dengan stabil pada suhu T3 adalah 1200 K, terjadi pada saat putaran engine 64500 RPM. Pemodelan turbojet engine sederhana tersebut dapat diwujudkan secara nyata, serta kinerjanyapun mendekati turbojet engine pada umumnya. Kata kunci : Rancang Bangun Ruang Bakar, Micro Turbojet Engine, Turbojet Turbocharger, Combustion Chamber.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : HARGI MARTA IRAWAN
NIM : 09050020
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024