© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PENGARUH TEKANAN UDARA COMPRESSOR TURBOCHARGER TERHADAP PERFORMA MICRO TURBOJET ENGINE DNX-01
Penulis
RIO WAHYUDI EKA PUTRA
Pembimbing : Moch. Ardi Cahyono, S.T., M.T., - Soebardjo, S.E., M.M.,

ABSTRAK :
Gas turbine engine merupakan mesin konversi energi yang beroprasi berdasarkan pemanfaatan udara yang berfungsi mengubah energi panas pembakaran menjadi energi mekananik. Kompresor sentrifugal merupakan komponen penting dari Micro Turbojet Engine DNX-01 yang memiliki fungsi sebagai penyuplai udara ke ruang bakar. Maka tujuan tugas akhir ini perlu diketahui performa karakteristik, yaitu efisiensi, kecepatan putar, rasio tekanan dan laju alir massa udara kompresor dari turbocharger yang telah ditentukan. Pembahasan skripsi ini dimulai dari langkah ditenentukannya kompresor turbocharger yang akan digunakan, kemudian ditenentukan layout, jenis dan cycle yang digunakan pada engine. Serta dilakukan perhitungan efisiensi dari kompresor, kecepatan putar, rasio tekanan dan laju alir massa udara, menggunakan rumus dari segitiga kecepatan pada kompresor. Dari hasil analisis segitiga kecepatan pada kecepatan putar (N) rata-rata 69500 RPM diperoleh inlet kompresor, dengan nilai Mach Number (M1) = 0.87, Temperatur Stagnasi (T01) = 343 K, massa jenis fluida stagnan (ρ01) = 1.88 kg/m3, massa jenis fluida (ρ1) = 1.149 kg/m3. Dan pada outlet kompresor diperoleh nilai Mach Number (M20 = 0.55, temperatur stagnan (T02) = 361.5 K, temperatur fluida kompresor (T2) = 340.87 K dan massa jenis fluida keluaran kompresor (ρ2) = 1.839 kg/m3. nilai efisiensi tertinggi kompresor pada kondisi 130000 rpm, dengan ηc = 70 persen. Kata Kunci: Micro Turbojet Engine, kompresor sentrifugal, performa kompresor, turbocharger


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : RIO WAHYUDI EKA PUTRA
NIM : 09050112
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024