ABSTRAK :
Kemajuan dibidang teknologi yang semakin maju sekarang ini juga menuntut
kemajuan dibidang metalurgi, karena dari sinilah dapat dihasilkan material yang
sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh suatu komponen mesin. Salah satu bahan
yang banyak digunakan untuk pembuatan komponen mesin tersebut adalah paduan
Aluminium Silikon (Ai-Si ) yang diaplikasikan untuk pembuatan piston. Karena
umumnya piston bekerja pada temperatur yang relatif tinggi maka kita harus tahu
bagaimana sifat – sifat paduan aluminium silikon jika dikondisikan pada temperatur
yang berbeda – beda.
Untuk mengetahui sifat fisis dan mekanis dari aluminium silikon maka
dilakukan beberapa pengujian diantaranya : Pengujian impak, pengujian kekerasan
Brinell dan pengamatan struktur mikro. Pengujian ini dilakukan di Laboratorium
pengujian bahan AKPRIND.
Dari hasil penelitian yang telah dilakukan terhadap Al-Si untuk tiap
perlakuan suhu yang berbeda didapat harga rata-rata setiap pengujian, harga
impak untuk suhu 0 oC ialah 4,83 joule, keuletan bahan mencapai 0,0808, dan
harga kekerasannya ialah 79,46 BHN untuk struktur mikronya unsur Si terlihat
padat. Pada suhu 27 oC harga impaknya 5,19 joule/mm2, keuletannya adalah 0,0839
joule/mm2, harga kekerasannya mencapai 69,19 BHN. Serat unsur silikon pada
struktur mikronya terlihat sangat sedikit. pada suhu 150 oC harga impaknya 4,26,
keuletannya 0,0646, kekerasannya mencapai 69,08 BHN dan struktur mikro berubah
warna menjadi kecoklatan.
Kata kunci : Aluminium silikon, pengujian impak,kekerasan dan struktur mikro
|