© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga Tiket Terhadap Tingkat Kepuasan Penumpang Pesawat Merpati Nusantara
Penulis
MUHAMMAD RIZAL DJUMADIL
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
Bentuk kebutuhan manusia di bidang transportasi di antaranya adalah sarana penerbangan. Kesadaran akan hal tersebut, mengarahkan manusia untuk terus mengembangkan bisnis penerbangan dari waktu ke waktu. Kecenderungan akan hal tersebut dapat dilihat dengan munculnya jasa penerbangan baru, baik pada skala domestik, maupun pada tatanan internasional, yang mendorong terjadinya persaingan yang semakin tajam dalam industri jasa penerbangan. Pada dasarnya, pengertian kepuasan/ketidakpuasan penumpang merupakan perbedaan antara harapan dan kinerja yang dirasakan. Jadi, pengertian kepuasan penumpang berarti bahwa kinerja suatu barang/jasa sekurang-kurangnya sama dengan apa yang diharapkan. Memelihara kepuasan penumpang pada era bisnis masa kini merupakan tuntutan yang harus segera dilaksanakan, karena pada dasarnya dengan terpeliharanya kepuasan penumpang, maka pihak perusahaan jasa penerbangan akan senantiasa memungkinkan profitable. PT Merpati Nusantara merupakan perusahaan BUMN yang turut dalam persaingan jasa transportasi udara. Untuk menghadapi persaingan bisnis penerbangan, Merpati Nusantara perlu memberikan layanan yang mampu memuaskan konsumennya sehingga tercipta loyalitas konsumen. Oleh karena itu, pihak perusahaan Merpati Nusantara perlu melakukan analisis pengaruh kualitas pelayanan dan harga tiket terhadap tingkat kepuasan penumpang sebagai bahan pertimbangan dalam menghadapi persaingan bisnis penerbangan. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil bahwa kualitas pelayanan dan harga tiket secara parsial maupun serentak berpengaruh terhadap tingkat kepuasan penumpangMerpati Nusantara. Besarnya perubahan kepuasan penumpang Merpati Nusantara dijelaskan oleh kualitas pelayanan dan harga tiket sebesar 52,4 % (R2 = 0.524) sedangkan variabel lain yang menjelaskan kepuasan penumpang adalah sebesar 47,4 % seperti kepercayaan penumpang, promosi dan sebagainya. Kata kunci : Kualitas Pelayanan, Harga Tiket, Kepuasan Penumpang


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : MUHAMMAD RIZAL DJUMADIL
NIM : 02050073
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024