© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS PERBANDINGAN BIAYA OPERASIONAL LANGSUNG ANTARA PESAWAT BOEING 737-200 DENGAN FOKKER-100 UNTUK RUTE YOGYAKARTA – MAKASAR
Penulis
DANARTOMO KUSUMOAJI
Pembimbing : Yusa Asra Yuli Wardana, ST., MM - Muhammad Yusuf, ST.

ABSTRAK :
Banyak sekali maskapai-maskapai penerbangan yang tumbuh pada saat ini, sehingga terjadi persaingan bisnis yang ketat. Setiap maskapai penerbangan saling bersaing memperoleh keuntungan. Salah satu cara agar bisa mendapatkan banyak penumpang adalah dengan menjual tiket dengan harga yang murah. Salah satu faktor yang mempengaruhi keuntungan dan kerugian tidak hanya dari segi tiket saja. Masih banyak hal lain, salah satu contohnya adalah penggunaan tipe pesawat yang sesuai untuk digunakan mengangkut penumpang dalam satu rute penerbangan. Suatu penerbangan akan lebih menguntungkan bila menggunakan pesawat yang tepat serta mempunyai biaya operasional yang rendah. Untuk itu terdapat banyak faktor yang mempengaruhinya. Salah satu diantaranya adalah biaya operasional langsung (direct operating cost = DOC). Perhitungan biaya operasi langsung berdasarkan dari biaya crew, biaya bahan bakar (fuel), biaya asuransi, biaya sewa (leasing), depresiasi, dan biaya perawatan pesawat. Sebagai perbandingan biaya operasional langsung ditentukan untuk setiap jam terbang. Untuk rute Yogyakarta-Makasar, pesawat Fokker 100 mempunyai biaya operasional langsung perjam terbang yang lebih kecil dari pada pesawat Boeing 737-200. Pesawat Fokker-100 mempunyai biaya operasional langsung sebesar 2732,687 US $/jam terbang sedangkan pesawat Boeing 737-200 mempunyai biaya operasional langsung sebesar 3683,541 US $/jam terbang. Dengan perbandingan tersebut, maka pesawat Fokker 100 lebih tepat dioperasikan menerbangi rute Yogyakarta-Makasar dilihat dari sisi biaya operasional langsung. Kata Kunci : pesawat terbang, biaya operasional, rute, jam terbang.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : DANARTOMO KUSUMOAJI
NIM : 02050061
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024