© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

ANALISIS UNJUK KERJA ENGINE TURBO SHAFT ROLLS-ROYCE 250-C20B PADA PESAWAT HELIKOPTER NB0-105
Penulis
IWAN ANDRIYANTO
Pembimbing : Drs. Sukoco, MPd.,MT. - Muhamad Ardi Cahyono, ST.,MT.

ABSTRAK :
Proses analisis unjuk kerja engine Turbo Shaft Rolls-Royce 250-C20B diteliti untuk memberikan penjelasan mengenai tenaga engine, jumlah pemakaian bahan bakar spesifik, efisiensi thermis dan perbandingan kompresi ketika kondisi udara diatas permukaan laut atau Sea Level. Metode penelitian yang dipergunakan untuk analisis unjuk kerja engine yang dipakai pada pesawat helikopter NB0-105 yaitu menggunakan dua metode yang pertama metode penelitian yang dilaksanakan di Engine Workshop berupa pengukuran dan pengujian dan yang kedua dengan metode penelitian kepustakaan. Dari tabel hasil pengukuran dan pengujian engine Jika helikopter NBO-105 melakukan Take Off dan Maximum Continuous dimana tenaga engine yang dihasilkan besar, jumlah pemakaian bahan bakar spesifik yang digunakan engine tersebut sedikit dengan efisiensi thermis dan perbandingan kompresi yang tinggi. Untuk Normal Cruise, Cruise A dan Cruise B dimana tenaga engine yang dihasilkan kecil, jumlah pemakaian bahan bakar spesifik yang digunakan engine tersebut banyak dengan efisiensi thermis dan perbandingan kompresi yang rendah. Ketika engine menghasilkan tenaga yang besar jumlah pemakaian bahan bakar spesifik yang digunakan engine tersebut sedikit dengan efisiensi thermis dan perbandingan kompresi yang tinggi sedangkan jika tenaga yang dihasilkan engine kecil jumlah pemakaian bahan bakar spesifik yang digunakan engine tersebut banyak dengan efisiensi thermis dan perbandingan kompresi yang rendah. Kata kunci : Unjuk kerja, Efisiensi, Perbandingan.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : IWAN ANDRIYANTO
NIM : 02050028
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024